LEMANTUN (2014) - Film Pendek Karya Wregas Bhanuteja - Full Movie

Фильм және анимация

Sinopsis
Di pertemuan keluarga kali ini, Ibu membagikan warisan kepada lima orang anaknya. Warisan tersebut bukan berupa tanah, bukan berupa uang, tapi berupa lemari. Tri sebagai anak tengah, tidak tahu harus membawa pulang lemari itu ke mana.
Film ini merupakan film Tugas Karya Akhir S-1 di FFTV Institut Kesenian Jakarta tahun 2014
Penulis dan Sutradara : Wregas Bhanuteja
Produser : Nia Sari
Penata Sinematografi : Leontius Tito
Penata Artistik : Ferdi Perwiranata
Penata Musik : Gardika Gigih
Penta Suara : Firman Satyanegara
Editor : Mochamad Rizky Pratama
Pemain :
Freddy Rotterdam
Tatik Wardiono
Den Baguse Ngarsa
Agoes Kencrot
Triyanto Hapsoro
Titik Renggani
Lemantun telah memenangkan beberapa penghargaan di beberapa festival film, yaitu :
- Film Pendek Terbaik XXI Short Film Festival 2015
- Film Pendek Terbaik Apresiasi Film Indonesia 2015
- Film Pendek Terbaik Piala Maya 2015
Cerita film Lemantun terinspirasi dari kisah asli keluarga Wregas Bhanuteja. Di saat malam Lebaran 2011, Eyang Putri dari Wregas membagikan warisan lemari kepada delapan orang anaknya. Lemari tersebut berjumlah delpan buah, yang dibeli satu per satu ketika setiap anak lahir.
Film ini juga berkolaborasi dengan musisi Gardika Gigih yang telah membuat original scoring dengan judul 'Tri' dan 'Lagu Ibu'.
#Lemantun #WregasBhanuteja #GardikaGigih
#ShortMovie #FilmPendek

Пікірлер: 4 600

  • @pelokuro5810
    @pelokuro58103 жыл бұрын

    8:58 "Ibu Kepingin Sore ini kamu bawa Pulang" Bagi yang merantau Pulang adalah ke rumah orang tua di desa. tapi bagi mereka yang sudah punya rumah di kota akan memiliki artian lain. 9:09 "Kamu saya denda 100.000 perhari" 100rb bagi mereka harusnya bukan hal besar. toh itu buat ibunya sendiri nggk buat orang lain. tapi mereka malah segera minta orang untuk membawanya. kata kata "Ibu tidak ingin kepikiran " rasanya sebuah hal yang umum di lakukan wanita. yang ngerti saja. kadang wanita gk langsung ngomong tujuannya tapi ngetes kita bisa ngerti apa nggk apa yang dia inginkan. tentu sang ibu ketika menjelaskan "setiap kelahiran anaknya beli lemari" harusnya Lemari adalah kenangan setiap kelahiran. karena bagi wanita umumnya kelahiran adalah yang membahagiakan dan Lemari adalah Cara untuk mengenang. Seolah ingin membiarkan kenangan itu pergi dari rumah karena sakit hati, "Kenangannya(Lemari) ada tapi anaknya sudah pada gk ada" dan di Amini oleh 4 Anaknya. Jatuh di Kamar mandi adalah Bukti, Karena orang tua Sering jatuh ketika Sedih Nangis Kepikiran atau Stress. (buat yang pernah ngurus orang tua pasti ngertilah) Mungkin saja. Sang Ibu Kecewa dan sedih dan Akhirnya Jatuh di Kamar Mandi. Kenapa Kamar Mandi? Terkadang Kamar Mandi adalah tempat menangis terbaik karena Suara Air mampu menutupi suara tangis agar orang lain tak tau. Mungkin beberapa orang yang gk punya kamar sendiri(berbagi kamar) atau memang merasa kamar masih kurang Privasi Tapi Pemaknaan boleh berbeda beda.

  • @umamshofyul5229

    @umamshofyul5229

    3 жыл бұрын

    Sepemikiran sih iniii :'( Yaampun mbrebes mili lihat film ini

  • @debby.xmarks

    @debby.xmarks

    3 жыл бұрын

    Detail bgd...gils..

  • @wewenksjoxzin9596

    @wewenksjoxzin9596

    3 жыл бұрын

    Sepemikiran kaleh njenengan maz...

  • @a.iandchandra1181

    @a.iandchandra1181

    3 жыл бұрын

    Best komen, membantu saya yg telat mikir untuk memahami filmx, (Jadi ingin pulang ke kampung)😭

  • @tanahbasah8929

    @tanahbasah8929

    3 жыл бұрын

    Sudut pandang yg detail

  • @LiliNurIndahSari93
    @LiliNurIndahSari934 жыл бұрын

    Selalu ada orang-orang seperti Tri di hidup kita. Yang paling memberi banyak, tapi paling sedikit terlihat.

  • @amrinarosyada4424

    @amrinarosyada4424

    4 жыл бұрын

    bangga gue jd sohib lo lik

  • @LiliNurIndahSari93

    @LiliNurIndahSari93

    4 жыл бұрын

    @@amrinarosyada4424 wkwk lo kenapa bangganya sama gue, Cha? kesannya ini film bikinan gue, padahal bukan wkwk

  • @msshintahimura

    @msshintahimura

    4 жыл бұрын

    bangga aku jd kakak kelasmu li

  • @devirahmawatiagustin6048

    @devirahmawatiagustin6048

    4 жыл бұрын

    Saya selalu ingat Ibu saya, dia diperlakukan seperti ini. Ibu saya adalah anak tertua, jadi saat kecil sekitar SD kelas 4 ibu saya sudah harus menyiapkan keperluan kakek saya yg bekerja, nenek saya dulu wanita yg sibuk, jadi ibu saya yg mengurusi adik2nya 5 anak tsb. Hingga sampai waktu tiba nenek saya pergi keluar negeri sbg TKW dan kakek saya menikah lagi tidak ada yg peduli dengan anak-anaknya akhirnya ibu saya yg merawat adikny yg masih kecil. Posisinya ibu saya sudah menikah dan punya anak pertama. Keluarga saya waktu itu sangat dibawah rata-rata tapi ibuk saya tetap merawat adik2nya mengantarkan naik sepeda. Sampai waktu kakek nenek saya kembali hingga tua dan sudah meninggal dunia. Tapi saat sudah dewasa dan berumah tangga sendiri, adik- adik ibu saya punya anak karena keluarga saya bukan dari orang yg berlebih, dan tidak bisa memberikan secara materi. Dan lagi sifat ibu saya orang nya tegas dan tidak banyak omong. Jadi terlihat cuek. Banyak kejadian yg membuat ibu saya kecewa. Pada saat itu ibu saya membeli sepeda bekas milik tante saya, tapi sepedanya dipakai om saya dan keadaannya tidak dirawat. Bahkan rusak semua body nya. Harga yg diberikan masih berkisar 3 jutaan. Tapi ibu saya tetep diam saja walau kadang ibu bercerita kepada saya perihal itu. Dan yg bikin ibuku sedih adalah perlakuan terhadap cucu cucunya, yg selalu tidak direspon. ( Males ah) seperti itu. Yg selalu direspon terlihat seperti antusias hanya kepada keluarga Tante saya yg memang dimasa sekarang dia termasuk orang mampu. Dan ibu saya seperti dianggap tidak pernah memberikan apapun. Benar ibu saya tidak memberi materi tapi yg merawat semua adik2nya saat kecil ditinggal orang tua nya yg gak karu karuan. Ibu saya tetap merawat mereka, jujur saya melihat ibu saya, saya jadi nelangsa. Tapi ibu saya diam saja agar saudraanya tetap rukun.

  • @Tamayyuz

    @Tamayyuz

    4 жыл бұрын

    Kamu emang anak yang hebat lik,rawat lemarinya baik baik ya lik.

  • @agungbayupramana
    @agungbayupramana Жыл бұрын

    Mas Tri meringkuk di lemari pemberian ibunya, merasa dirinya tidak berhasil spt saudara2nya. Ia malu, ingin rasanya kembali meringkuk di rahim ibunya saja. Ternyata justru ialah yg sejatinya paling berjasa untuk ibunya. Terimakasih mas wregas atas puisi yg indah ini. Tiap tahun selalu kutonton kmbali.

  • @maulanacharis7221

    @maulanacharis7221

    6 ай бұрын

    ohh ya mas Wregas pernah bercerita makna scene ini, betul diibaratkan seperti Rahim IBu🤧

  • @dickyefendi1307
    @dickyefendi13073 жыл бұрын

    Opini saya : Sebenarnya si Ibu ini Bijaksana sekali bukan memandang Mas Tri sebelah mata. Buktinya yg lain akan kena Denda kalau gk ngeluarin Lemarinya tapi Mas Tri gk kena denda kan. Dan mengapa Si Ibu Ngomongin Denda ke Keempat anaknya Tidak lain denda tsb untuk Membantu kehidupan Si Ibu & Mas Tri Karena semuanya hidup Sejahtera tinggal Mas Tri yg masih Belum karena harus mengurus Ibunya. Si Ibu juga melarang mas Tri menitipkan lemarinya & Gk mendendanya itu Mengartikan bahwa Memang rumah itu nantinya adalah rumahnya Mas Tri sebagai Ganti Pengorbanan mengurus Orang tua. Si Ibu juga sempat kecewa & sakit hati terlihat pada adegan pas waktu ke kamar mandi. ( Bukan hanya sekedar scene & Suara keras air tapi lebih dari itu) makanya si Ibu sampai Jatuh. Karena akibat kepikiran kalau anak2nya tadi lebih Memilih Memindahkan lemari cepat2 dari pada Bayar denda yg notabene Itu untuk membantu kehidupan Ibu & Mas Tri.

  • @sulistyotyo4455

    @sulistyotyo4455

    3 жыл бұрын

    hipotesa yg mendalam, mampu membaca pesan yg disampaikan sang sutradara

  • @dickyefendi1307

    @dickyefendi1307

    3 жыл бұрын

    @@sulistyotyo4455 karena ceritanya relate banget dg orang2 di desa mas. Dan saya juga Orang yg masih tinggal di desa . Jadi sedikit pengetahuan ttng itu 😅

  • @mrs.nurhayati2820

    @mrs.nurhayati2820

    3 жыл бұрын

    Penghayatan yang bagus, keren

  • @luthfizaenal4566

    @luthfizaenal4566

    3 жыл бұрын

    kereen😭😭😭

  • @dwiyuliHartantyo

    @dwiyuliHartantyo

    3 жыл бұрын

    boleh juga hipotesanya

  • @shafiraasyifa2407
    @shafiraasyifa24074 жыл бұрын

    "Mas tri sekarang kegiatannya apa sih?" menunjukkan bahwa realitanya manusia dianggap berguna hanya dilihat dari seberapa tinggi pendidikan dan pekerjaan yang dia miliki. Disisi lain sosok tri menyadarkan kita bahwa ketulusan seorang anak merawat serta menjaga ibunya juga merupakan pekerjaan yang paling mulia yang tanpa disadari sering dilupakan. Terima kasih karena sudah membuat short movie ini, sentilan yang semoga akan saya ingat selalu.

  • @keonggondang989

    @keonggondang989

    4 жыл бұрын

    damn deep

  • @ilynnvasilizalitev5576

    @ilynnvasilizalitev5576

    4 жыл бұрын

    iyoohhh ngeessss neng ati

  • @triworonugraheni5567

    @triworonugraheni5567

    4 жыл бұрын

    Deep

  • @mayonezyuzarsif220

    @mayonezyuzarsif220

    4 жыл бұрын

    💚💙💚💙

  • @engkeqbroo3957

    @engkeqbroo3957

    4 жыл бұрын

    Benar Sekali mas ..!! Pukulan berat bagi hati kita utk ibu

  • @nonananann
    @nonananann4 жыл бұрын

    Metafora yang indah. Ketika tokoh ibu memperingatkan anak-anaknya untuk segera membawa pulang lemarinya masing-masing. Saya rasa beliau dengan bijak sedang mengetes kira-kira mana "rumah" yang anaknya maksud. Apa itu tempat tinggal mereka sendiri-sendiri, ketika telah sukses. Atau sepetak rumah joglo sarat kenangan yang tengah dihuni sang ibu. Denda seratus ribu bisa diibaratkan bahwa uang/jabatan/kesuksesan bisa menjadi magnet seseorang untuk memindahkan hati ke tempat nun jauh yang mereka kira lebih baik. Kenangan boleh jadi tersimpan di lemari masing-masing. Hanya saja mereka sepertinya lupa bahwa serpihan hati mereka masih terikat dengan setiap sudut rumah.

  • @mamafendy8860

    @mamafendy8860

    4 жыл бұрын

    Sy pikir anak2 nya lebih memilih dends 100rb dari pada membawa peninggqoan org tua.

  • @SimponiIndonesia

    @SimponiIndonesia

    4 жыл бұрын

    Terima kasih, salah satu komen buat memaknai film ini

  • @randomvlog4464

    @randomvlog4464

    4 жыл бұрын

    Aaa so swet mniss

  • @IJEY_GNAWH

    @IJEY_GNAWH

    4 жыл бұрын

    Nice

  • @yudhichristian3445

    @yudhichristian3445

    4 жыл бұрын

    Jeruuu

  • @aisyahdwipus
    @aisyahdwipus2 жыл бұрын

    Dari semua warisan lemari yang didapat oleh masing2 anak, lemari Tri lah yang paling bermanfaat, berguna, dihargai.

  • @puncaksejati

    @puncaksejati

    2 жыл бұрын

    Walau cuma jdi wadah dodolan bensin,, setidaknya ia bermanfaat dan terpenting masih dihargai,, sedangkan yg lain ditinggalkan dipinggiran jalan bagai sampah tak berguna walau sejatinya itu adalah pusaka kenangan yg tak ternilai dengan rupiah...

  • @fitrinovia659
    @fitrinovia6593 жыл бұрын

    Sedih bgt waktu mas Tri disuruh ngangkatin lemari, tambah sedih lagi pas mas Tri mau dipinjami montor udah beli bensin tapi sodaranya pulang begitu saja tanpa pamit😭😭 mobilpun gajadi dipinjami pdhl dah beliin bensin. Sodara yang udah dibantu angkat lemaripun gaada yg pamit😭😭

  • @reaalea7667

    @reaalea7667

    3 жыл бұрын

    Samaan, Kak. Aku juga sedih di bagian itu

  • @nurkholismajid0128

    @nurkholismajid0128

    2 жыл бұрын

    Scan terakhir lemarinya pada dibuang hanya mas tri yang memanfaatkan untuk berjualan. Subhanallah

  • @mariajulie5265
    @mariajulie52654 жыл бұрын

    Yailah nangis gue. 😭 Tahun 2012, Mami gue sakit komplikasi dan hanya bisa di tempat tidur. Saat itu juga gue mau skripsian. Tp Mami benar benar harus ditemani dan bokap gue selingkuh sama biarawati. Gue bener bener depresi dan mutusin buat ninggalin semua dan ngurus mami. Menemani mami menjalani semua pengobatan. Gendong mami dari tempat tidur ke kursi roda. Dini hari lari lari bawa mami ke IGD sendirian kalau kumat. Bawa mami cuci darah 2 kali seminggu. Pindah rumah sakit dan kontrakan. 7 tahun mami sama gue dan 2019 kemarin meninggal. Gue? Gue di drop out dan mulai semua dari 0. Its okay. Kalau waktu diulang kembali. Gue tetep pada keputusan yang sama. Ngurus mami. 7 tahun terindah di hidup gue.

  • @anandamahidol9988

    @anandamahidol9988

    4 жыл бұрын

    Kamu hebat, Mbak.. ttp semangat..

  • @ThePietzpanca

    @ThePietzpanca

    4 жыл бұрын

    Salute sama pengorbanan mu mbak.... Tetap Semangat Dan optimis yaa... Rejeki akan selalu ada tanpa ditentukan Dia dropout atau ga

  • @mariajulie5265

    @mariajulie5265

    4 жыл бұрын

    @@ThePietzpanca terimakasih ya.

  • @mariajulie5265

    @mariajulie5265

    4 жыл бұрын

    @@anandamahidol9988 terimakasih ya.

  • @puput6474

    @puput6474

    4 жыл бұрын

    Hallo Maria km hebat bgt beneran,salut dan smg kedepan nya km bs sukses.dan yg pasti bahagia dg pilihan yang tepat untuk tetap merawat mami.smg km bahagia dan sukses

  • @ervannisanni27
    @ervannisanni274 жыл бұрын

    Orang Berpendidikan : "Mas Tri skrg kegiatannya apa sih?" Orang Berakhlak : "Terima kasih Mas Tri sudah merawat Ibu"

  • @abdulfattah4328

    @abdulfattah4328

    3 жыл бұрын

    Vanni Sanni 😔😭

  • @sloveniadwiyuliyanti6536

    @sloveniadwiyuliyanti6536

    3 жыл бұрын

    😭😭😭 orang beependidikan yg gak ada akhlak

  • @dickyefendi1307

    @dickyefendi1307

    3 жыл бұрын

    Intinya Lebih baik orang Ngerti daripada Orang pintar

  • @sobrianto96

    @sobrianto96

    3 жыл бұрын

    Pendidikan belom tentu terdidikk 🖕

  • @buhaye
    @buhaye3 жыл бұрын

    Mas tri , koe ki koyo aku. Kepernah cilik dewe , wedok dewe , rung due anak dewe. Kon momong bpk sik stroke , ibu yg skt kakinya. Masku yg jd polisi , ud pny anak 4 , pny tanah berhektar2 gk prnh ksi kbr ke bpk. Masku yg krj diBali , ud pny anak 2 malah minta harta warisan ke bpk yg stroke cm utk beli mobil. Doakan sy kuat ya teman2 😇

  • @yunana941

    @yunana941

    3 жыл бұрын

    Sabar ya bu.. smg Allah memberikan kemudahan dan rejeki yg luar biasa utk ibu.. kalaupun tidak di dunia, insyaAllah di akhirat.. aamiin

  • @dickyefendi1307

    @dickyefendi1307

    3 жыл бұрын

    Semoga Allah senantiasa memberikan Rejeki & Kesehatan kepada Ibunya 🙏

  • @annisasalsabilafaza2584

    @annisasalsabilafaza2584

    3 жыл бұрын

    Sabar bu, semua pasti ada balasannya🙏 Sehat selalu untuk ibu, semoga penyakit storke bapak cepat diangkat sehingga bapak bisa sehat kembali🙏 Aamiin.

  • @mellandris3254

    @mellandris3254

    3 жыл бұрын

    Semngat mbk.. Smg sllu diberi kesehatan.. Agr sllu bs jaga ibu dn bpak..

  • @evansyahtv5758

    @evansyahtv5758

    3 жыл бұрын

    Semangat mbakk

  • @rayitsme3215
    @rayitsme32153 жыл бұрын

    Insyaallah tahun depan mau resign, pngen usaha kecil-kecilan di rumah, yg penting bisa balik ke rumah nemenin ibu, soalnya bapak udah almarhum kasian ibu sendiri, mohon doanya

  • @mawantv815

    @mawantv815

    3 жыл бұрын

    Wes nemenin ibu durung mass,,

  • @rayitsme3215

    @rayitsme3215

    3 жыл бұрын

    @@mawantv815 Alhamdulillah wis mas, pindah kerjo deket rumah

  • @happytimehistory9610

    @happytimehistory9610

    2 жыл бұрын

    Kenapa tidak ibunya yang diajak ikut njenengan?

  • @hennykartika5655

    @hennykartika5655

    2 жыл бұрын

    @@happytimehistory9610 biasanya orangtua gak mau ninggalin desa.. gak betah

  • @ditaratumalya2545

    @ditaratumalya2545

    2 жыл бұрын

    semangat mas, sukses terus

  • @arisetiawan6156
    @arisetiawan61563 жыл бұрын

    Banyak org seperti mas Tri di sekitar kita. Orang yg dianggap paling kecil perannya, tapi justru yg paling besar ketulusannya. Orang yang paling peduli pada yg lainnya, tapi justru jadi yg paling tidak dipedulikan. Orang yang paling sederhana, tidak bertitel tinggi, tapi dialah yg paling besar bakti pada ibunya. Bertitel tinggi tidak menjamin si anak memahami maksud sang ibu sebenarnya.

  • @wailanmain
    @wailanmain4 жыл бұрын

    Tri, adalah seorang anak yang mendapatkan paling sedikit, namun memiliki dedikasi paling banyak. Sama seperti lemari tua di dapur yang selalu digunakan untuk menaruh bahan pangan atau alat makan. Sebuah ironi yang nyata ada di hidup ini. Terkadang kita sebagai anak bisa bangga terlepas dari orang tua. Namun ada juga dari kita yang harus merawat orang tuanya, sementara yang lain sibuk menata keluarga kecilnya. Memang Tri adalah sosok yang betul-betul mencerminkan lemari, menurut saya. Benda yang paling berguna, namun jarang diperhatikan. Sungguh makna yang luas tentang keluarga ada di film pendek ini. Bravo!

  • @ranggawaskitaisabellam8979
    @ranggawaskitaisabellam89793 жыл бұрын

    Orang paling miskin adalah orang yang menghitung rejekinya hanya dari duit, padahal kesehatan itu juga rejeki, hidup tenang itu juga rejeki, banyak temen itu rejeki, terhindar dari marabahaya itu rejeki, berkurangnya musuh itu rejeki, panjang umur itu rejeki, bahkan saat ini kamu bisa bernafas dengan lancar, punya anggota tubuh lengkap, punya istri yang setia, anak yang berbakti itu juga rejeki., Tuhan memberikan rejekinya masing-masing dengan jalan yang sangat luas dan berbeda-beda,, cuma SEDIKIT sekali dari mereka yang sadar tentang hal itu dan jarang dari mereka yang tetap bersyukur..

  • @marcus_yon3767

    @marcus_yon3767

    3 жыл бұрын

    wuih,,, keren dan dalem banget mas,,,

  • @marcus_yon3767

    @marcus_yon3767

    3 жыл бұрын

    mhn ijin saya kutip

  • @hbdarmawan9525

    @hbdarmawan9525

    3 жыл бұрын

    ini komen paling sederhana dalam kata-kata tapi paling impresif dalam makna menjalani hidup sehari2. Sangat menginspirasi, bro. Membuat saya kembali bersemangat menjalani hidup dengan membaca komen anda lagi dan lagi. Terima kasih.

  • @yayuksrirahayu7181

    @yayuksrirahayu7181

    3 жыл бұрын

    super

  • @shintachaerina7037

    @shintachaerina7037

    3 жыл бұрын

    Terimakaih telah mengingatkan. Kadang kita sebagai manusia sering tentang hal2 kecil dan sederhana

  • @hendriekos5045
    @hendriekos50453 жыл бұрын

    wong tuo siji iso ngopeni anak limo, tapi anak limo durung karuan iso ngopeni wong tuo,

  • @FridayNightAct

    @FridayNightAct

    3 жыл бұрын

    hendri ekos leres mas

  • @nafiahfarisan2023

    @nafiahfarisan2023

    3 жыл бұрын

    Bener 😭

  • @akbarajinugroho7063

    @akbarajinugroho7063

    3 жыл бұрын

    leres mas

  • @linaagustiyaa

    @linaagustiyaa

    3 жыл бұрын

    Dadi kelingan kata" ne gus miftah

  • @daryanahdara8588

    @daryanahdara8588

    3 жыл бұрын

    Leres mass 🥺🥺🥺🥺🥺

  • @SarahSarah-nz9hn
    @SarahSarah-nz9hn4 жыл бұрын

    Buat saya yang paling deep itu... Mas Tri tetap berhasil menjalankan wasiat ibunya: Lemarinya harus keluar dari rumah, tentu dgn cara dan tujuan yg tidak disangka 💛

  • @ginanjarT

    @ginanjarT

    4 жыл бұрын

    Oalah mksdnya ini ternyata knapa lemari mas tri ada di luar. Mksh udah komen ini mbak. Aku gak paham tadinya

  • @SarahSarah-nz9hn

    @SarahSarah-nz9hn

    4 жыл бұрын

    @@ginanjarT sama-sama mas. iya wasiat ibunya itu di menit 9:51. sebenernya keempat lemari lainnya juga berhasil keluar dari rumah. tapi yg keluar sekaligus masih dirawat dan dimanfaatkan hanya lemari mas tri

  • @Footballindo666

    @Footballindo666

    4 жыл бұрын

    @@ginanjarT ya allah dari tadi kan ibunya sdh bilang. Masak tadi pas nonton klewatan?

  • @Footballindo666

    @Footballindo666

    4 жыл бұрын

    @@SarahSarah-nz9hn 17:39 itu bukannya lemari no.1 punya mas bagus yg baju merah masih di pakai kan?

  • @SarahSarah-nz9hn

    @SarahSarah-nz9hn

    4 жыл бұрын

    @@Footballindo666 nah sebenernya saya masih ragu yg lemari nomer 1 ini 'ditelantarkan' atau tidak. sepertinya lemari no. 1 ditaruh kantor ya

  • @luqmantiffa
    @luqmantiffa4 жыл бұрын

    Cita-cita sebelum ini : Profesor cita-cita sesudah film ini : Mas Tri

  • @arbagvonairbag7783

    @arbagvonairbag7783

    4 жыл бұрын

    Jadi Professor Tri lah, udeh baik terus pinter wkwk

  • @mochsyaifullah789

    @mochsyaifullah789

    4 жыл бұрын

    @@arbagvonairbag7783 Kalo udah jadi profesor sangat jarang yg bisa menemani dan merawat ibu 24 jam hehehe

  • @isnarafika8148

    @isnarafika8148

    4 жыл бұрын

    Professor sampingan, menjaga ibu pekerjaan utama.. hehe

  • @atirafarm6240

    @atirafarm6240

    4 жыл бұрын

    waduh spoiler iki hehehee

  • @jhoni_48hz95

    @jhoni_48hz95

    4 жыл бұрын

    asal jangan jadi el professor aja

  • @mbahdanarayguna6559
    @mbahdanarayguna65599 ай бұрын

    inilah Film Pendek pertama yg saya lihat berulang-ulang kali tidak boseni dengan para pemain artis Yogya yg sudah terkenal. Menitik air mata setiap memutar film ini, mengingatkan kenangan kisah ini mirip dengan keluarga saya (bukan masalah lemarinya) tetapi salah satu anak yg mengorbankan diri mengabdi untuk merawat Ibunya (orang tua) dan selalu mengalah untuk saudara-saudaranya. Kami anak berenam 1-4 laki-laki, 5+6 Perempuan, saya anak sulung dan adik2 sempat semua keluar cari rejeki dan pergi dari rumah. Bapak-Ibu brdua tinggal dirumah krn masih sehat. Tapi saat ibu terjatuh dari sepeda ontel saat akan jualan di pasar dan patah tangannya, sehingga adik laki-laki anak ke-4 berkorban meninggalkan pekerjaannya yg sudah mampan di Jakarta demi merawat ibu. Sedang kami berlima yang lain tetap merantau atau tinggal terpisah jauh dengan ortu dengan keluarga masing2. Dari Ibu dan ayah sakit hingga meninggal adik ke-4 lah yang merawatnya sendirian, kami yang lain hanya sesekali datang menjenguk. Padahal adik ke-4 itu sejak bayi umur 35 hari tak pernah lagi minum ASI dari Ibu. dari sakit hingga wafat ibu dan bapak dirawat dengan sangat baik oleh adik. yg bikin sedih sampai saat ini adik ke-4 belum berumah tangga, menunggu rumah warisan orang tua sendirian. Syukur Alhamdulillah sampai saat ini kami berenam sehat dan tetap guyup rukun.

  • @nainaseven4225
    @nainaseven42253 жыл бұрын

    Kata org tua gue dulu barang rumah tangga memang kdg dibagi, diwariskan buat anak2nya, hingga piring aja bisa jd rebutan. Lihat Tri inget kisah bapakku yg katanya saudaranya pada ambil brg2 dan gak nyisain satu piringpun krn si bungsu dianggap dpt warisan lebih (rumah yg sudah ditempati), padahal tanah tetap dibagi rata. Makanya skrg ibu gue suka banget belanja brg rumah tangga meski udah punya, katanya inget dulu gak disisain piring secuilpun! Dan alhamdullillah skrg rumah bapak gue lebih baik drpd saudaranya yg kemaruk harta warisan. Makanya gue taruh mindset ke diri gue jgn mengharapkan harta warisan, kt dikasih ya syukur kalo enggak ya justru kita yg harus ngasih makan org tua, jgn nunggu jd kaya, kalo mampunya kasih 100rb kasih aja, mampunya cuma beliin makanan beliin aja mereka jg udah senang. 😌😔

  • @Dodiprananda
    @Dodiprananda4 жыл бұрын

    Sebuah cerita sederhana yang memiliki ledakan emosi yang luar biasa. Kalau saya memaknai lemari itu sebagai hati atau cinta. Tempat yang di dalamnya seseorang menaruh "dirinya". Menaruh pengalaman, pengorbanan, dan waktu. Menunjukkan serta menggambarkan bagaimana seseorang merawat itu. Oleh anak-anaknya yang bergelar dan berpangkat itu, cinta ibunya atau "legacy" sudah tidak penting lagi. Beda dengan Tri yang tidak hanya mendayagunakan dan mau memberi arti "lemari" itu dalam hidupnya, melainkan ia menjaga lemari itu seperti merawat ibunya sendiri. Membalas pengorbanan panjang yang telah dilewati ibunya dari setiap kelahiran yang ditandai dengan lemari. Terima kasih Wregas untuk film keren ini.

  • @masurllohwongkitogalo2172

    @masurllohwongkitogalo2172

    4 жыл бұрын

    Matur suwun mas. Awalnya saya ndak nyandak. Tapi sangat dijelakskan oleh mas

  • @noahingineskrim

    @noahingineskrim

    4 жыл бұрын

    Sebenernya ngewarisin lemari itu sendiri memang ada di dunia nyata Mas. Di desa orang tua saya di sragen, saya beberapa kali masih nemuin (diceritain lebih tepatnya), kalau orang yang udah sepuh-sepuh ngewarisin lemari ke anak ataupun saudara deketnya. Ada yang beranggapan kalau lemari itu furnitur yang longlast, atau awet banget. Bahkan lebih awet dari rumah-rumah di desa yang dulu kebanyakan dibuat dari lembaran kayu. Jadi kayak pengingat antar generasi gitu. And it works in my family. Orang tua saya pun punya anggapan kalau lemari kayu (bukan kayu press) harganya bakal selangit di suatu masa besok. Makanya ada yang anggep itu jadi sebuah investasi juga.

  • @masurllohwongkitogalo2172

    @masurllohwongkitogalo2172

    4 жыл бұрын

    @@noahingineskrim bener. Pakai kayu jati ya mas.

  • @Dodiprananda

    @Dodiprananda

    4 жыл бұрын

    @@noahingineskrim Betul Mas. Wregas pun berangkat dari cerita nyata tentang Eyangnya yang mewarisi lemari. Tapi bagaimana pun ini adalah karya seni yang tidak satu dimensi. Lemari bisa dimaknai harfiah seperti yang Mas bilang, tapi juga punya dimensi makna yang lain. Sebab Wregas pun dari wawancara dengan media menyebut lemari sebagai metafora dari rahim (mengingatkan kita pada Tri yang nyaman meringkuk di dalamnya) dan rahim dalam artian kasih sayang seperti yang saya tulis. Tidak ada yang salah dalam cara kita memaknai film ini.

  • @cryptomology9137

    @cryptomology9137

    4 жыл бұрын

    @@Dodiprananda sudah kuduga adegan Tri meringkuk dalam lemari punya metafora sendiri

  • @iskandaragung9312
    @iskandaragung93124 жыл бұрын

    Di film, almarhum ayah memberikan satu lemari setiap ibu telah melahirkan anaknya. Kalau boleh membayang-bayangkan lemari sebagai rahim, Tri adalah anak yang dapat menjaga rahim pemberian ibunya dengan baik. Paling merinding liat adegan Tri masuk meringkuk ke lemari pemberian ibunya. Terima kasih mas Wregas dan semua orang yang terlibat di film "Lemantun"

  • @reorien

    @reorien

    3 жыл бұрын

    @Ferdian Paleka Present - Topic Terima kasih, akhirnya dapat pencerahan di adegan Tri masuk ke lemari

  • @azharmuhammad48

    @azharmuhammad48

    3 жыл бұрын

    Kok ya pas dapat nomor 3 = Tri

  • @kecildankeluarga9166

    @kecildankeluarga9166

    3 жыл бұрын

    @@azharmuhammad48 tri memang nama jawa utk anak ke 3 yg diambil dr bhs sansekerta. Anak ke 1 eka, anak ke dua dwi, ke tiga Tri, ke empat catur, ke lima panca

  • @kecildankeluarga9166

    @kecildankeluarga9166

    3 жыл бұрын

    @@azharmuhammad48 oh maksudnya lemarinya ya..

  • @rinypuspasari833
    @rinypuspasari8333 жыл бұрын

    sedih lihat akhirnya..yg "menghargai pemberian" orang tua malah anak yg bukan "sarjana"..yang punya ahlak yg mulia malah anak yg sederhana.

  • @maylunanana2819
    @maylunanana28193 жыл бұрын

    The most beautiful gift you can give to someone is your time

  • @endrikurniawan2662
    @endrikurniawan26623 жыл бұрын

    Di youtube mas tri dipuja2, tapi realitanya banyak orang2 susah seperti mas tri yg dianggap seolah tidak ada. Tidak bisa dipungkiri banyak dari kita sering melihat sesuatu hanya dari bungkusnya saja. Khususnya saya.

  • @wahyudithok6825

    @wahyudithok6825

    3 жыл бұрын

    Bener bacottnya sampean mas

  • @arifingondes5083

    @arifingondes5083

    3 жыл бұрын

    Setuju bro

  • @coldfeet6439

    @coldfeet6439

    3 жыл бұрын

    Masalahnya cuma ibunya saja yg tau dengan jelas kebaikan dan ketulusan Tri, dan kadang ibu itu sendiri lupa utk mengabarkan ke orang lain atau mencukupkan dengan menyimpannya sendiri.

  • @firdaannisa2861

    @firdaannisa2861

    3 жыл бұрын

    @@coldfeet6439 ini bener bgt dan kejadian sm mamaku sendiri. Malah ibunya sendiri yg jadi toxic, bikin saudara2 dan ipar mama malah jd ga menghormati mamaku karena dianggap numpang sm mereka karena ulah ibunya sendiri, (pdhl keluargaku punya rmh tp direbut sepihak). Ironis sekali makanya pas nonton film ini jujur kesayat bgt dan bener2 inget mama. Semoga org2 bs nonton dan memetik cerita dibalik film ini

  • @chindyprima

    @chindyprima

    3 жыл бұрын

    Sama mas, saya juga masih sering menilai dari luarnya aja. Dasar aku

  • @liasalmabadiah4919
    @liasalmabadiah49193 жыл бұрын

    Moral value: Karir tertinggi dan termulia di dunia ini adalah merawat ibu

  • @elisabethchristine8999

    @elisabethchristine8999

    3 жыл бұрын

    Terimakasih sudah diingatkan lagi mbak :') ❤ Entah kenapa dari dulu mamahku selalu bilang mau ikut aku besok kalo sudah tua.. Bahkan sudah menikahpun, aku masih "ditahan" dan disuruh tinggal disini bersama suami dan anakku.. Aku sbnernya punya cita2 ingin bekerja diluar kota, tapi mamah selalu "nggondeli aku" dan menyuruhku melanjutkan usaha keluarga.. Dan lewat komen mbak ini, aku jadi ditegur dan diingatkan lagi utk merawat mamah dan papahku yg sudah mulai usia lanjut.. Dan itu ternyata adalah suatu hal mulia yg Tuhan percayakan pada saya 🙏

  • @olissilo1301

    @olissilo1301

    3 жыл бұрын

    Di film ini gak ada yg kontrofersial dan di salahkan atau antagonis. Semuanya baik. Kakak kakaknya baik, mas trinya juga menghargai kakak²nya. Dan ibunya juga mengayomi anak anaknya.. Mungkin terkesan yg berpendidikan tinggi malah meninggalkan ibunya.. Tapi tidak,.. justru harusnya begitu. Kalau mereka semua tinggal satu atap. Yg ada malah merepotkan. Di adat jawa sudah biasa ortu di urus sama anak bungsu atau anak perempuan bungsu. Nanti rumah itu jadi milik mas tri setelah ibunya meninggal. Dan tidak ada yg akan protes. Yg dekat bantu tenaga yg jauh bantu transfer uang bulanannya.. Itu yg terjadi di keluarga saya.. Kalau ibunya (nenek saya) sakit. Semua anaknya kumpul jadi satu. Kalau terpaksa tidak bisa datang. mereka transfer uang. Apalagi di sini anak anaknya sukses, dan kakak²nya momong mas tri banget. Bahagia nonton film ini, gak ada yg perlu di bahas.

  • @bobbykhairur2862

    @bobbykhairur2862

    3 жыл бұрын

    @@olissilo1301 di pikiran anda kayaknya seolah uang bisa menggantikan segalanya.

  • @verranurmaylindha6665

    @verranurmaylindha6665

    3 жыл бұрын

    Bener banget mbak

  • @ant-asd

    @ant-asd

    3 жыл бұрын

    setuju banget mbak.... saya sudah membuktikan. salam.

  • @indroknr5600
    @indroknr56003 жыл бұрын

    mas tri,,adalah simbol seorang yg "jowo" sesungguhnya

  • @zethradtra196
    @zethradtra1963 жыл бұрын

    siang2 nangis sesenggukan nonton ini, anak2ku yg kecil2 pada bingung.. Mas Tri merawat pintu surga dg ikhlas & gembira

  • @mulmulyes
    @mulmulyes3 жыл бұрын

    Mas tri cerminan anak tengah, yg sering ngalah. Trbukti dia sndr yg tdk bergelar. Ngelayani mas mbak dan adik2nya wkt mreka lg kumpul bareng. Saudara2nya yg berpendidikan menerima warisan lemari dg suka cita d dpan ibuknya, pdhl yaa d anggurin. 😢😢 Justru lemarinya mas tri yg berguna dan benar2 d gunakan.

  • @NK-ec3lc

    @NK-ec3lc

    3 жыл бұрын

    Lemari pertama bukannya ditaruh kantor y, bermanfaat kan?

  • @lauraharsoyo7288

    @lauraharsoyo7288

    3 жыл бұрын

    Dua saudara masih memakai lemarinya, yang dua lainnya menjual lemarinya.

  • @TheSushiWorld

    @TheSushiWorld

    3 жыл бұрын

    Kalo menurut intepretasi saya sih yg lemarinya dianggurin itu semata2 hanya ingin menghargai Ibunya. Khas orang Jawa juga sih, ngga enakan, apalagi sama orangtua sendiri sebisa mungkin terlihat antusias kalo diberi sesuatu walaupun ngga perlu2 amat. Relate bgt sih sama hal ini, soalnya kadang saya suka dikasih 'warisan' sama Ayah Ibu, walaupun ngga perlu2 amat tapi menerima dengan muka sumringah didepan 😅

  • @yanikap1832

    @yanikap1832

    3 жыл бұрын

    @@NK-ec3lc iya , tapi bukan dikantor anak nya kak, inget g ada adegan pas yang dapet lemari itu telpon orang cerita kalo dapet warisan lemari, terus dia bilang bakal dipoto terus dikirim, mungkin lemarinya itu dikasih ke orang yang ditelpon itu

  • @dimasbazz5975

    @dimasbazz5975

    3 жыл бұрын

    @@yanikap1832 menurut saya sih ini : kakak 1 lemari yg ada stiker bandnya - sepertinya dianggurin tuh lemarinya kakak 2 (yang foto2 pakai hp) yang seakan akan seperti akan ngejual malah dipakai sendiri di kantornya, buktinya di lemarinya masih ada stiker namanya nomer 3 mas tri nomer 4 (bu dokter ya sptnya) yang disarankan kakak pertama untuk dipakai praktek malah dipakai ala kadarnya di garasi nomer 5 yang sepertinya lemari ukirannya malah dijual ke pedagang antik

  • @indahsasoe
    @indahsasoe4 жыл бұрын

    Tri adalah gambaran manusia yang banyak memberi namun sedikit menerima dan terlihat. Tri adalah gambaran manusia yang selalu ikhlas tanpa mementingkan apa balasannya Tri adalah gambaran manusia yang selalu mengutamakan orang lain daripada dirinya sendiri Tri adalah gambaran manusia yang selalu memberikan yang terbaik untuk ibunya dibanding saudaranya Tri adalah gambaran manusia yang ga punya banyak harta tapi memiliki banyak kepedulian dengan orang terdekatnya Tri adalah gambaran manusia yang di anggap "tidak penting" namun memiliki peran yang sangat berpengaruh Sederhana namun menyentuh. Terimakasih semua orang yang terlibat dalam pembuatan film ini, karya yang hebat!

  • @agustinarosi8298
    @agustinarosi82986 ай бұрын

    Pilihan yg tidak tepat menonton film ini pas makan siang di kantor. Auto mewek. Kangen rumah, kangen ibu, dan teringat juga sikap sombong utawa gumedhe karena sudah hidup pisah dan merasa jd orang besar.

  • @chanchan9750
    @chanchan97503 жыл бұрын

    Kata anak pertama "Ojo gawe susah ibu" . Padahal mas tri adalah yg terdepan selalu ada utk ibu😭

  • @cahyonurhadi4605
    @cahyonurhadi46053 жыл бұрын

    Sudah disekolahkan tinggi2 untuk bekal hidup, punya gelar, sampai bisa punya jabatan dan pekerjaan mapan, demi anak2nya sukses meskipun ibu harus hidup prihatin. Ibu mengganggap semua telah diberikan kepada anak2nya, sampai hanya tinggal lemari. Tapi ternyata anak2nya menjadi manusia2 yang matrealistis cenderung menilai sesuatu dengan uang, buktinya saat ibu menceritakan akan mewariskan lemari kebanyakan malah terkesan mengejek, bahkan dibandingkan dengan mobil, kebanyakan mereka menelantarkan pemberian ibunya, bahkan ada yang menjualnya. pPada akhirnya yang benar-benar tulus dan menghargai pemberian adalah mas tri, orang yang dianggap bodoh, yang dianggap tidak berilmu tak berharta, tak bergelar dan tak berpengalaman justru lebih bisa menghargai dan begitu tulus. Intinya Gelar, Ilmu, Harta pangkat dan jabatan yang kita punya jangan sampai bikin hati kita jadi orang yang congkak dan matrealistis.

  • @kristamovie720

    @kristamovie720

    3 жыл бұрын

    Yg lemari 1 dipake mas😁

  • @yulisugiyanto1906
    @yulisugiyanto19064 жыл бұрын

    Kenapa saya menangis melihat ini.. Susah sekali menjadi sosok mas tri, yg mungkin tak terlihat di mata dunia, tapibmungkin kesayangan langit

  • @doddy0912
    @doddy09123 жыл бұрын

    Esensi dari film pendek ini adalah mengajarkan bagaimana seorang anak menghargai pemberian dari sang ibu dimana terlihat ada yg menaruh lemari nya di tempat kebanggaan kerja nya , ada yg menjual lemari pemberian ibu krn mungkin tdk terlalu berharga dll tp bagi seorang Tri , lemari yg diberikannya adalah " kehidupannya " ... Dan memang firasat seorang ibu selalu benar dalam melihat anak mana yg menghargai kehidupan dan mana yg tdk menghargai kehidupan ini.. Hidup ini singkat tapi penuh makna bagi seorang Tri ...

  • @vanes9275
    @vanes92752 жыл бұрын

    nemu rekomendasi di twitter pas nonton langsung teringat sama budeku. budeku janda yang belum sempet punya anak selama hidupnya setelah menjada ya buka warung kecil sambil jagain sepupuku yang masih kecil. beliau tinggal dirumah nenek kakekku yang udah lama gaada sama keluarganya tanteku. 2 bulan lalu budeku meninggal tepat 2 hari setelah om ku meninggal liat ini aku terasa bgt kehilangan beliau. dulu beliau yang selalu inget aku apa apa dikasih apa apa dipinjamin karna aku saudara perempuan satu satunya makin gede makin jauh bahkan aku gapernah nengok dia padahal rumah kita cuma beda rt. waktu hari raya kemaren 2 tahun berturut turut beliau selalu peluk aku sambil nangis katanya aku udah besar udah mau nikah. aku nyesel kenapa waktu itu nggak main kesana even sekedar menyapa atau apapun itu. yang tenang ya sekarang bude💓

  • @bambangjembar3416
    @bambangjembar34163 жыл бұрын

    jadi ingat kakak lelaki kami yang pertama meninggalkan pekerjaan di Jakarta, kembali ke kampung halaman agar bisa mengurusi orangtua kami di usia senjanya lalu ia memilih berjualan mie ayam, sambil setiap hari memenuhi kebutuhan ibu dan bapak bahkan di saat-saat akhir hayat ibunda. kakak lah yang telaten membersihkan--maaf--kotoran ibu, mamasak dan menyuapi makan, menyeka keringat, merobah posisi tidur, mengganti pakaian dan popok dewasa, membersihkan luka diabetes yang menimbulkan aroma tajam, menghabiskan malam-malam dalam terjaga dan meninabobokan dengan lantunan ayat Al Qur'an Bagi kami yang tinggal di kota yang berjarak ruang dan waktu dengan ayah-ibu, yang 'terpenjara' urusan nafkah dan dunia merasa seperti tak ada apa-apanya dengan kakak kami merasa sangat kecil dalam hal berbakti Tokoh Tri, mengingatkan kami pada kakak sulung semoga Allah Ta'ala memuliakannya.

  • @eggsarts

    @eggsarts

    3 жыл бұрын

    inshallah balasannya surga

  • @dickyefendi1307

    @dickyefendi1307

    3 жыл бұрын

    Jangan hanya Berdoa supaya Allah memuliakannya Tapi bantulah mereka dg Materi atas Keikhlasannya Merawat Orang tua anda.

  • @davidngeplex6213

    @davidngeplex6213

    3 жыл бұрын

    Amin yra...

  • @bambangjembar3416

    @bambangjembar3416

    3 жыл бұрын

    @@dickyefendi1307 kami sepenuhnya menyadari itu, karena sebetulnya hanya itu yang bisa dilakukan. Namun berapa pun yang bisa kita lakukan secara materi, tak akan pernah sebanding dengan apa yang kakak sulung lakukan.

  • @ahmadpamungkas8311

    @ahmadpamungkas8311

    3 жыл бұрын

    Mulia sekali masnya, semoga dapat balasanya setimpal di surga kelak,,

  • @rosianaervianti9946
    @rosianaervianti99463 жыл бұрын

    karena begitulah kenyataannya. Hidup dekat orang tua, akan sering terlihat seolah kita ga kasih apa2. Padahal, micin habis kita yang beli. Beras kurang sedikit kita yg nombok. Walaupun cuma 5rebu, tapi itu bisa jadi terjadi setiap hari untuk kurun waktu yg lama. Sedangkan yang jauh disana cuma kasih uang 1 juta, tapi orang tua berasa dikasih uang 1 koper. Dan mengutarakan dengan begitu bangganya. Pelajaran yg aku petik mungkin, aku harus jadi ibu yang baik yang adil pada anak anakku. :)

  • @mrsenka5115

    @mrsenka5115

    3 жыл бұрын

    Yang dibangga2kan malah anak yg jauh, trus kalau anak jauh pulang dimasakin apa saja yg mereka suka. Sedangkang yg di rumah ala kadarnya 😭

  • @edhiesusan8422

    @edhiesusan8422

    3 жыл бұрын

    @@mrsenka5115 betul sekali, jadi inget alm. Neneku dulu anaknya ada 6 dan yg mengasuh adalah ayahku yg nomor 4, saat anak2 yg jauh dateng pada bawa oleh2 nnek selalu memuji mereka bagaikan diberi emas 1 karung.

  • @ikiaku4904

    @ikiaku4904

    3 жыл бұрын

    klo dalam istilah jawa, "adoh mambu wangi, cedak mambu tai".....

  • @lathifahoktazein8271

    @lathifahoktazein8271

    3 жыл бұрын

    BENER BANGET KAK!! aku tinggal sama kakek aku semua kebutuhan air listrik makan iuran RT yg nanggung aku semua aku usahain. cuma lebaran kemarin belum bisa ngasih uang krn keadaan baru ky gini. Tp cucunya yang jauh kirim uang 300rb aja di ceritain ke tetangga ke sodara2. SUMPAH SAKIT HATI BGTTT😭😭😭😭😭

  • @sweetbeans9701

    @sweetbeans9701

    3 жыл бұрын

    Ternyata aku tidak sendirian :) yang mengurus rumah dan menemani setiap hari nya kita tapi dianggap tidak berguna sama sekali padahal tanpa kita ya bisa apa jadi nya :) kdg dianggap berarti aja udh senang

  • @christiankurnia633
    @christiankurnia633 Жыл бұрын

    Lg di rest area perjalanan mudik gak sengaja nntn film pendek ini, ya mewek sendiri, aq bagi2 link nya di grup WA keluarga, semoga di IdulFitri ini perspektif keluarga kami berubah dan orangtua kami makin bahagia di usia tua nya.

  • @derryarvianoraditya3341
    @derryarvianoraditya33414 жыл бұрын

    anak, dikasih waris, lupa kalo ibunya masih bisa menggunakan.. anak, disuruh buru2 ambil daripada ngasih ibunya 100rb, mending diambil dan menghindari kerugian personal (denda) yang nantinya juga dikasih ke ibunya.. anak, disuruh bawa ke rumah, mereka memilih hidupnya masing2.. bagian terbaik : mas tri masuk ke dalam lemari :) ini soal egoisnya anak vs pengertian ke orang tua.. kita seringkali bertindak cuma ngayem2i orang tua tanpa memikirkan hal lain.. dan scoring nya, dabest.. mas Gardika Gigih, dan seluruh tim.. sukses memberi nyawa pada film dengan pemaknaan seni yang bebas diberikan kepada setiap penonton.. 99 :)

  • @miupiu81

    @miupiu81

    4 жыл бұрын

    Saya setuju, scoringnya dapet bgt 👍😩

  • @Javavlog20

    @Javavlog20

    4 жыл бұрын

    @winda rizki krn itu metafora janin yg meringkuk di rahim

  • @ginanjarT

    @ginanjarT

    4 жыл бұрын

    Hmm tapi bener juga kata salah satu anaknya, ingat kata orang tua, jangan Bebani pikirannya, menurut ku gak 100% keegoisan anaknya, disisi lain anaknya juga bingung dengan kemauan orang tua nya

  • @atmiroseva1641

    @atmiroseva1641

    3 жыл бұрын

    Saya masih bingung sbnrnya pesan filmnya mksdnya spt apa? Apa hrsnya anaknya bilang ini adalah rumah mereka shg lemari gak usah dipindah? Atau lbh memilih ngasi denda 100rb per hari, toh buat Ibunya? Atau semestinya menggunakan lemarinya sebaik-baiknya di rumah masing2? Pesan moralnya yg mana sbnrnya ya?

  • @starizzha77

    @starizzha77

    3 жыл бұрын

    @@atmiroseva1641 itulah beda nya film festival sama film sinetron mbak, akhir film Dan moralnya dibebaskan ke penilaian penonton masing2. Kalo mnrt Saya, ibu nya memang ngetest anak2 nya, dg memberi wasiat lemari. Dan yg Paling sesuai dg hati adlh si tri. Yg dg kesederhanaannya tetap amanah dg pesan sang ibu yaitu tetap membawa lemari keluar Dr rumah ibu Dan malah dipergunakan dg baik.

  • @ochagituloh
    @ochagituloh3 жыл бұрын

    Ya Allah..aku kenal dengan sosok seperti mas Tri,tp perempuan. Tahu ngga sih,kondisi psikologis orang² seperti mas Tri ini rapuh banget. Sering dibully. Banyak tuntutan,tapi kebutuhan emosional dia sendiri sering tidak terpenuhi.

  • @epansugandi8170
    @epansugandi81702 жыл бұрын

    Saya akan mengulik dari sisi anak ketiga, dari namanya Tri yang diartikan tiga dalam bahasa indonesia, dari video dapat dilihat bahwa tri mempunyai kakak dan berperan sebagai adik, anak ketiga atau anak tengah merupakan anak yang paling dilema karena harus mengalah dengan adik dan harus pengertian dengan kakak. Sisi sedihnya pendidikan tidak menjamin adab seseorang, bisa dilihat dari bapak berbaju batik yg sibuk menelpon memasukan lemari ke mobil dengan bantuan tri, harusnya dia bisa memasukkan sendiri atau ikut membantu tri, tetapi dia sibuk bermain hp dan memerintah saja. Keakraban anak2 yg lain juga dilihatkan tetapi dengan tri tidak ada keakraban yg terjalin. Sangat meaningfull sekali ceritanya, pemberian dr ibunya harusnya sangat berharga karena mempunyai cerita masing2, tetapi ke4 anak yg lain tidak menghargai itu, ada yg dibuang, dijual, di tempatkan seperti digudang, dll. Berbeda dengan Tri yang menghargai pemberian ibunya, terlihat ketika ia melamun didalam lemari dengan pose seperti bersembunyi bermain petak umpet spt saat ia kecil dulu, lemari itu sangat penuh arti dan cerita. Entah apa yang terjadi setela itu, mungkin ke 4 anaknya akan sadar ketika ibunya telah tiada, atau anaknya tidak sadar dan kehidupan berjalan seperti biasa. Terakhir saya hanya penikmat film pendek dan saya hanya memberikan opini atas apa yg telah saya tonton. Terima kasih dan maaf

  • @boby.setiawan
    @boby.setiawan6 ай бұрын

    Ini film dulu saat jaman covid ditayangkan di TVRI saya nonton bareng bapak saya. Setelah filmnya selesai dia berpesan saat nanti sudah kerja, jangan melupakan orang tua, tetap bantu orang tua jangan sampe hidup susah. Tapi sayangnya sekarang beliau sudah wafat. Belum sempat saya melakukan hal tersebut.

  • @fanianur8728
    @fanianur87283 жыл бұрын

    Aku jadi ingat kata guru agamaku, beliau bilang "siapa coba yang mengurus orang orang tua di sekitar mu? Orang orang yang pendidikan nya tidak tinggi kan, karena kalau sudah tinggi pasti lebih milih kejar karirnya, makanya saya itu lebih suka orang yang ngerti daripada yang pintar, karena kalau pintar belum tentu ngerti" beliau berkata seperti itu dengan bahasa jawa

  • @sahabatmusik2329

    @sahabatmusik2329

    3 жыл бұрын

    Ga semuanya mba ibu saya walaupun sudah s1 mau mengurus ibu nya

  • @eka6659

    @eka6659

    3 жыл бұрын

    Apa berpendidikan tinggi dan berkarir itu salah?

  • @fanianur8728

    @fanianur8728

    3 жыл бұрын

    @@eka6659 tidak ada yang salah dengan itu, dan saya juga tidak menyebutkan bahwa itu salah

  • @fanianur8728

    @fanianur8728

    3 жыл бұрын

    @@sahabatmusik2329 ya, ayah saya juga pulang ke desa untuk merawat nenek saya

  • @Miraccle2341

    @Miraccle2341

    3 жыл бұрын

    @@eka6659 ga salah kok, bnyak yg ngejar karir buat bantu ortu sama adik2nya biar ngangkat derajat keluarga

  • @marlitariyadi1704
    @marlitariyadi17043 жыл бұрын

    Film² seperti ini lah yg seharusnya dibtampilkan di TV² swasta, mendidik, tdk melulu pamer harta, selingkuhan, pelakor yg sm skli tdk FA'EDAH!!!

  • @ant-asd

    @ant-asd

    3 жыл бұрын

    banget..... makanya saya udah gak pernah nonton TV Nasional lagi. Lebih mengejar (katanya) hiburan yg gak ada mendidiknya sama sekali. satu lagi mbak selain yg sudah mbak sebutkan diatas. yaitu urusan politik. capek....

  • @diniimtiyaz107

    @diniimtiyaz107

    3 жыл бұрын

    Betull,, setujuuu Salam dari Brebes :) kzread.info/dash/bejne/k6ihyc18ksucqqg.html

  • @nevaashila3875

    @nevaashila3875

    3 жыл бұрын

    Setuju mbak, kira kira kapan ya tv indonesia bisa melirik karya lokal yang berbobot 🤔

  • @febrifebri5272

    @febrifebri5272

    3 жыл бұрын

    Dan cuma menyorot muka pemaen sinetronnya. Jadi punya tipi besar 45" Percuma, isiny cuma muka orang full

  • @mellandris3254

    @mellandris3254

    3 жыл бұрын

    Setuju banget..

  • @ahmadfaizin8133
    @ahmadfaizin81333 жыл бұрын

    Eling keluarga bapane. Dulur2.e pada nduweni gelar. Pada sekolah duwur2. Pada dadi wong. Ana sg dadi guru. Ana sg dadi bidan ana sg dadi pelukis hebat. Ana sg dadi pengusaha sukses. Rata2 pada bergelar semua. Kecuali bapaku. Namun suatu hari seorang guru pns lulusan ptn terkenal beserta keluarganya. Ko ya tega2nya ninggalin bapanya (simbahku). Sendirian dirumahnya. Dan memilih ngontrak rumah sendiri dan meninggalkan simbah sendirian. Padahal guru loh,. Bapaku yg ga tega melihatnya memutuskan untuk pindah dan tinggal serumah dgn simbah. Tiap hari ngurus simbah. Pengeluaran bapa makin banyak. Padahal penghasilan pas2.an. Dr yg awalnya simbah sehat. Sampai simbah sakit2.an yaa bapa sg ngurus. Lan bener2 mbakti. Sampai nyeboki segala. Tapi ko yaa dulur2.e pada nyepeleke. Ora weruh pengabdiane bapa mrg simbah.. Bapaku wong paling sabar. He is truly manly Semoga engkau tenang disana yh pak.. Surga pantas kau dapatkan. Insya allah.

  • @TienAminah

    @TienAminah

    3 жыл бұрын

    Nangis liatnya.... Sosok Mas Tri.... Bikin nyesek, kasihan.

  • @reshagracika4249
    @reshagracika424917 күн бұрын

    salah satu fans mas Wregas. selalu suka dengan karya2nya. setiap karya selalu dikemas sederhana tp punya makna dalam. tiap aimbol bisa diartikan beda2 tergantung siapa yang interpretasi. setelah baca2 komen disini makin tau arti dari setiap scene filmnya. ditunggu karya berikutnya mas.

  • @sarahmaota
    @sarahmaota3 жыл бұрын

    Film pendek ini lebih keren dari “Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini” !!! Warna asli masyarakat Indonesia, realitas masyarakat menengah ke bawah.

  • @streamwjsnunnatural4105

    @streamwjsnunnatural4105

    3 жыл бұрын

    kenapa jadi membandingkan 😅 keduanya bagus dengan pesannya masing masing

  • @pluz1243

    @pluz1243

    3 жыл бұрын

    @@streamwjsnunnatural4105 voxarah bnr tpi lu jg bnr, trs gmn dong🙃

  • @signup8993

    @signup8993

    3 жыл бұрын

    Waw, aku se7 dengan kalian semua.

  • @rizkyrahardian

    @rizkyrahardian

    3 жыл бұрын

    NKCTHI juga bagus. Relate banget. Sama-sama bagus kok.

  • @stevieaugusta4730
    @stevieaugusta47304 жыл бұрын

    Maturnuwun mas Wregas, terharu banget sama filmnya, sedikit relate sama kehidupan keluarga saya. Keluarga saya kini tinggal bertiga, ayah sudah lama meninggal, ibu saya hanya di rumah menjadi ibu rumah tangga, saya punya seorang kakak yang tidak bekerja, jadi hanya di rumah menemani ibu saya. Saya sendiri kini menjadi tulang punggung keluarga, bekerja di tempat yang lumayan jauh jd tidak bisa tinggal bareng ibu dan kakak. Seringkali saya merasa kesal dan lelah, melihat banyak teman2 saya bisa menikmati gaji mereka sepenuhnya, sedangkan masih banyak keinginan dan mimpi2 saya yang tertunda karena masih harus membiayai ibu dan kakak saya. Secara waktu juga saya paling jarang bisa menemani ibu, komunikasi juga terbatas karena kesibukan. Lewat film ini,ga terasa saya jadi menangis, karena justru merasa bersalah atas semua pikiran saya selama ini. Kakak saya mengingatkan saya pada sosok mas Tri, unsung hero. Tidak tampak oleh mata namun selalu ada. Teringat dulu, sebelum ayah meninggal, kami bertiga hrs merawat ayah yg lumpuh krn kecelakaan kerja. Saya lebih fokus berjuang untuk masuk universitas bagus agar cepat lulus dan bisa membawa keluarga saya ke level yang lebih baik. Kakak dan ibu saya tetap setia di rumah merawat ayah hingga napas terakhir. Ibu masih ada, kakak tetap merawat ibu selama saya bekerja. Terima kasih kakak, bukan tentang banyaknya materi yang kita berikan, tapi seberapa besar kasih dan cinta yang kita beri untuk membalas pengorbanan ibu melahirkan dan merawat kita di dunia. Sekali lagi terima kasih mas Wregas!

  • @hermusrango8843

    @hermusrango8843

    4 жыл бұрын

    Sangat menyentuh... sangat realistis... mbrebes mili... maturnuwun Mas Wregas ini putra Mas Ratri temen sekolah SMA saya di Solo... Kasmaji 83.

  • @putriamelia9270

    @putriamelia9270

    4 жыл бұрын

    Baca komen ini malah saya jadi terharu

  • @irenetatyanasabdarini9384

    @irenetatyanasabdarini9384

    4 жыл бұрын

    yha tep, sebagai anak yatim biarpun beda kondisi hampir serupa

  • @muhammadsumari2629

    @muhammadsumari2629

    4 жыл бұрын

    @@putriamelia9270 iya sama aku juga.

  • @stevieaugusta4730

    @stevieaugusta4730

    4 жыл бұрын

    @@irenetatyanasabdarini9384 lah ada lo haha,nonton prendjak yg legal dimana ya

  • @anggrek7432
    @anggrek74326 ай бұрын

    mewek dari pertengahan sampai akhir dan sampai sepuluh menit kemudian. Adek saya ketiga Tri namanya.. kok related banget dari sisi ketakberdayaannya.. dwi nomor dua related banget dengan adek nomor 2 di keluarga kami.... sifatnya agak diem, ngalah, tapi tetap care.... yg nomor 4 cewek, meski bukan dokter kok ya sama... mandiri dan gak rewel sebagai cewek, nah yg terakhir adek nomor 5 penyayang dan mau menolong... saya sebagai pembarep, anak sulung mirip den baguse ngarso itu, agak sedikit pengatur, tapi suka guyon, dan menanggung beban sebagai sulung yg harus menengahi semuanya. Mas wregas... kamu sutradara dan penulis naskah yg luar biasa, ..didukung pemain kawakan yg luar biasa,,,, maka film pendek yg sederhana ini menjadi luarbiasa, dan menjadi panjuang permenungannya buat saya pribadi.

  • @adefir92
    @adefir922 жыл бұрын

    Cara setiap anak memperlakukan lemarinya, menujukkan seperti apa mereka memperlakukan ibunya.. Mas Tri mngkn tidak sukses seperti saudara2nya, tapi dia yg lebih mulia dari yg lainnya..

  • @pickycrab5175
    @pickycrab51753 жыл бұрын

    Seneng deh baca komentar-komentarnya, banyak yang bisa relate dan apresiasi sosok Mas Tri. Tapi, saya lebih sering lihat kenyataan terbalik, saya ngga sampai hati lihat anak-anak yang persis seperti Mas Tri, justru dijadikan bulan-bulanan oleh orangtuanya sendiri yang dirawat anaknya hanya karena anak yang banyak berkorban dan banyak "memberi" itu ngga punya gelar pendidikan tinggi, ngga punya gaji besar dan ngga sesukses saudara-saudaranya yg lain. Sedihmya lagi, si "saudara sukses" itu justru yang diberikan privilege dan fasilitas terbanyak oleh orangtuanya. Padahal bisa jadi sosok seperti Mas Tri ini juga bisa sesukses saudara-saudaranya kalau dikasih fasilitas yang sama meski tetep tinggal deket orangtuanya.

  • @aliyafuady8032

    @aliyafuady8032

    3 жыл бұрын

    @Endahkum17 MF bener semoga waktu kita tua nanti ga gitu

  • @amzarfairuz7275

    @amzarfairuz7275

    3 жыл бұрын

    Dan akhirnya sy memilih merantau

  • @wahyumunajat2072

    @wahyumunajat2072

    3 жыл бұрын

    Benerr sih kenyataan seperti itu bny yg terjadi

  • @caturyulianto1893

    @caturyulianto1893

    3 жыл бұрын

    Seperti peribahasa jawa mas 'cerak mambu tai, adoh mambu wangi'.

  • @afifahdila7100

    @afifahdila7100

    3 жыл бұрын

    Bener banget mas. Jika saya melihat beberapa kasus, kadang para orang tua lupa mengapresiasi anak-anaknya yang tinggal bersamanya atau dekat dengannya. Bahkan lebih membanggakan anaknya yang tinggal di jakarta atau luar kota. Padahal jika tidak ada mereka, pada siapa mereka bergantung? Orang tua juga perlu bersyukur pada kondisi setiap anak-anaknya

  • @YusrizalIhya
    @YusrizalIhya4 жыл бұрын

    Habis nonton ini, saya jadi pengen pulang kampung. Saya inget ama kisah adik saya yg bungsu yg sekarang tinggal di rumah di kampung halaman karena Ibu saya udah meninggal, tinggal Bapak sendirian. Adik saya harus ngorbanin mimpinya untuk kuliah atau berkarir di luar kota demi menemani Bapak di kampung. Sementara kakak2nya (termasuk saya) udah pada jauh di luar kota, sibuk dg karir dan keluarga masing2. Sungguh smp detik ini, saya selalu menjunjung hormat saya ke adik bungsu saya. Apalah artinya pangkat dan kesuksesan karir saya dibandingkan pengorbanan tulus adik saya utk merawat Bapak saya. Makasih Wregas udah bikin film sedalam dan sehangat ini. Meski ngga benar2 mirip, cerita film ini sungguh relate dg hidup saya.

  • @annisasalmasofiaprales5096

    @annisasalmasofiaprales5096

    4 жыл бұрын

    Sayangnya sudah ada larangan pemerintah untuk pulang kampung 😢

  • @Footballindo666

    @Footballindo666

    4 жыл бұрын

    @@annisasalmasofiaprales5096 yg dilarang mudik, bkn pulang kampung

  • @annisasalmasofiaprales5096

    @annisasalmasofiaprales5096

    4 жыл бұрын

    @@Footballindo666 hadeuhh... Bener sih kan kata pak jokowi di channel mba najwa juga begitu yah wkwkwkwk

  • @Footballindo666

    @Footballindo666

    4 жыл бұрын

    @@annisasalmasofiaprales5096 iya tp faktanya di jalan tetap dihadang pak polisi gk boleh keluar perbatasan kota klo tdk ada surat keterangan dari rt atau lurah

  • @ginanjarT

    @ginanjarT

    4 жыл бұрын

    Bener banget. Enaknya hidup di desa begitu. Kalau di kota, dulu orang tua saya pengen anak nya kerja di tempat bagus dan akhirnya hanya kakak saya yg kadang tinggal di rumah mertua dan kadang di rumah bersama dengan bapak karena ibu sdh meninggal dan anak yg lainnya karena tuntutan pekerjaan jadinya pindah2 dan hanya sesekali merawat orang tua. Ya semoga yg masih punya orang tua bisa menyempatkan waktu untuk mereka. Karena kalau dua2 nya sudah tiada, uang tidak ada artinya. Seperti saya yg baru saja kehilangan bapak juga beberapa bulan lalu 🙏

  • @kadekyogadewantara3288
    @kadekyogadewantara32886 ай бұрын

    Tiba2 muncul aj di beranda KZread abs nnton Budi Pekerti. Sungguh menyentuh, sosok mas Tri selalu ad di sekitar kita,,,sy jg 5 Bersaudara tp kedua orang tua sy meninggal lbh cepat dri orang tua lainnya, klo seandainya mereka berdua masih ada, mgkin sj saya adalah sosok Tri itu...😢😢😢 Trima kasih ats karya yg sngt menyentuh.

  • @Guru_Pedalaman54
    @Guru_Pedalaman542 жыл бұрын

    Tiap plg ke rumah dari rantau saya selalu sempetin nonton film pendek ini. Ibu tinggal sendirian, bpk kami sdh meninggal 14th lalu. Kakak pertama, sdh punya rumah sendiri dan msh 1 kota sama ibu. Yg kedua, dinas di luar kota (jauh) dan tinggal di sana dgn keluarganya. Saya dinas di luar kota juga tpi cuma jarak tempuh 2jam, saya selalu berusaha utk plg walau 1minggu 1x utk coba bantu ibu yg buka warung di rumah. Sedangkan adik saya sdg mondok di luar kota juga. Saya sllu berdoa semoga kami bertiga bisa menyekolahkan adik dgn tidak membuat beban ibu bertambah banyak. Aamiin

  • @putriandayani1986
    @putriandayani19864 жыл бұрын

    Mas Tri memang ndak dapat kesempatan punya gelar bagus, punya karier bagus, dan kesempatan punya hidup mewah. Tapi, Mas Tri dapat kesempatan untuk merawat ibuk nya. Ibuk nya. Ibuk nya. Waduhh nangis tenan aku. Matur nuwun mas 😭😭🙏

  • @ervinazuliyanti5540

    @ervinazuliyanti5540

    4 жыл бұрын

    Mewek baca ini komen

  • @devikazami

    @devikazami

    3 жыл бұрын

    Dan mas Tri yg paling menang banyak krn bs melayani "surganya" sendiri

  • @vania5761

    @vania5761

    3 жыл бұрын

    tapi knp ibunya kesannya kayak gimana gitu ya ke anaknya yg ngga sukses..

  • @rimarasida

    @rimarasida

    3 жыл бұрын

    Seketika mewek

  • @videoviral4040

    @videoviral4040

    3 жыл бұрын

    @@vania5761 mungkin Ngetest Seberapa Sabar si Tri itu. Meskipun kondisi apapun beliau mas tri tetap senyum.

  • @koesplas
    @koesplas4 жыл бұрын

    Edi : Mbak, Mas Tri kae kegiatane opo to? Yuni : Yo isih ngono kae, dodolan bensin ngono kok Mas Tri ora dodolan bensin, Mas Tri ngganteni rupamu kuwi sing ora gemati ro Simbok :(

  • @iwanfajary6152

    @iwanfajary6152

    4 жыл бұрын

    koesplas kasarane cen ky ngono kui 😁

  • @agathaanindyadebby9386

    @agathaanindyadebby9386

    4 жыл бұрын

    :((( ha nggih leres

  • @wijipamungkas8632

    @wijipamungkas8632

    4 жыл бұрын

    Lha nek neng ngumah kabeh trus nganggur malah ambyar

  • @koesplas

    @koesplas

    4 жыл бұрын

    @@wijipamungkas8632 saya nagkepe mas tri malah sing "ngurbanke awake" supoyo dulur2e men iso ngejar impiane. Tapi pas do wes dadi koyone ora bali :(

  • @wijipamungkas8632

    @wijipamungkas8632

    4 жыл бұрын

    koesplas Nek berkorban biasane anak mbarep, ak yo bingung ko tri ra sekolah dewe yo ? Ncen film. Btw ak rindu obrolan wong jogja mas anjaaay gw kangen Bu Gathik warung sebelah kost yg suka ngutangin suuu

  • @aliaputri8960
    @aliaputri89602 жыл бұрын

    Mas Tri ini banyak di kehidupan kita, yang biasanya selalu siap sedia, yang tanpa pamrih tapi nggak pernah kelihatan baiknya

  • @amaliarriizz5674
    @amaliarriizz56742 жыл бұрын

    Kesini gegara ada yg spill film ini di twitter

  • @reish4142
    @reish41423 жыл бұрын

    Film pendek ini sukses bikin nangis Sedih, marah, kecewa, penyesalan, campur aduk Sesimpel itu Mohon karya2 begini dimasukin ke TV, biar menginspirasi Untuk Mas Tri Mas Tri di luar sana Semoga berkah di hidupmu & ditinggikan derajatmu di sisi Tuhan Thanks udah bikin film pendek sebagus ini Thanks for bringing back Den Baguse Ngarso on screen

  • @annisadiandari3178

    @annisadiandari3178

    3 жыл бұрын

    Udah kok. Ada di TVRI beberapa kali tayang

  • @rianputramaulana105

    @rianputramaulana105

    3 жыл бұрын

    Jangan, biar disini aja. Saya tidak rela karya sebagus ini bercampur tai.

  • @layinahallayin6440

    @layinahallayin6440

    3 жыл бұрын

    Mbk tri

  • @anggapradana4535
    @anggapradana45354 жыл бұрын

    Seberuntungberuntungnya anak adalah yang mendapatkan kesempatan merawat orangtua dan menjaga barang pemberiannya :)

  • @monmaxwitnaojulgri6032

    @monmaxwitnaojulgri6032

    4 жыл бұрын

    Tapi klo mas Tri itu bs punya pilihan mungkin dia jg mau dpt kesempatan menjadi org sukses di kota dgn pendidikan tinggi dan penghasilan besar jg keluarga dan rumah sendiri supaya gak selamanya dipandang sebelah mata oleh org lain bahkan oleh ibunya sendiri (dlm dialog di video: gak usah nitip lemari repotin orang lain, Nanti aja klo kamu SDH punya rumah sendiri jgn malah bikin malu keluarga

  • @eldiara6042

    @eldiara6042

    3 жыл бұрын

    😭

  • @atmiroseva1641

    @atmiroseva1641

    3 жыл бұрын

    @@monmaxwitnaojulgri6032 nah, sy juga merasa di dialog ini apakah Ibunya abnrnya kecewa dgn Tri?

  • @sitifarida_aini
    @sitifarida_aini2 жыл бұрын

    Tri ini mengingatkan pada saudara saya. Tinggal di rumah urus ibunya yg lain di luar rumah dan sudah memiliki rumah masing2. Tapi ketika ibunya meninggal, rumah itu langsung buru2 akan dijual oleh anak2nya yg tidak tinggal dirumah itu, sedangkan ada 1 anak yg tinggal dirumah itu, dan sangat bingung kalau keluar dari rumah itu mau tinggal dimana, hidupnya sakit2an karena memikirkan hal ini sampai kurang lebih sebulan dari kematian ibunya,anak tersebut meninggal menyusul ibunya.

  • @mbakdandel

    @mbakdandel

    Ай бұрын

    😢

  • @sabrewnaa
    @sabrewnaa2 жыл бұрын

    Suasana hati lg buruk bgt, pengen nangis tp air mata ga keluar. Decided to watch it for the second time, masih saja mbrebes mili:"))) this movie is just so incredible

  • @WahyuPrasetyo7497

    @WahyuPrasetyo7497

    Жыл бұрын

    Sama mbk 😭

  • @samleinad
    @samleinad4 жыл бұрын

    Hidup ini ibarat sebuah undian. Kita tidak bisa memilih lemari mana yang akan kita miliki, namun kita bisa memutuskan apa yang akan kita lakukan dengan lemari tersebut

  • @rendramahendra

    @rendramahendra

    3 жыл бұрын

    Ini nih best komen

  • @arunika3043
    @arunika30433 жыл бұрын

    "Bukan tentang siapa dia yg berhasil meraih gelar setinggi-tingginya, namun siapa dia yg berhasil menjalankan wasiat ibunya, dan benar" ikhlas merawat ibunya" Pesan moralnya deep bnget huhu, relate sih dikehidupan nyata, bahwa ada seorang anak yg nantinya sudah menjadi orang besar akan melupakan ibunya maupun keluarganya, dan ada pula seorang anak yg terlupakan oleh saudara"nya dan dianggap tidak memiliki apa", justru sesungguhnya seseorang yg tak dianggap itu adalah orang yg paling berjasa dan mampu merawat seorang ibu/bapaknya.

  • @NdoroBambung
    @NdoroBambung2 жыл бұрын

    Ah.. menetes air mataku..mas tri itu beneran ada dlm hidup gw.. adek gw cm guru ngaji, ngurus bokap nyokap di jogja.. dr ke RS, makan minum sampe liang lahat..gw?jauh.. lelap dlm impian yg g pernah bs gw capai.. maafin aku ya pak buk..

  • @santicazorla3451
    @santicazorla34516 ай бұрын

    Semua menghargai pemberian orang tua tanpa saling iri y...pasti didikan orang tuanya baik...

  • @warihwiratmojo3746
    @warihwiratmojo37464 жыл бұрын

    Mas Tri, entuk sing paling elek, nggone ning pawon, tp malah paling kanggo. . Apik tenan mas... Langsung Tak share ning grup keluarga, dinggo pengeling-eling.

  • @ahmedsajalah

    @ahmedsajalah

    4 жыл бұрын

    Nangis aku, mas

  • @ere117

    @ere117

    4 жыл бұрын

    grup wa keluarga

  • @muhammadsumari2629

    @muhammadsumari2629

    4 жыл бұрын

    terenyuhh

  • @warihwiratmojo3746

    @warihwiratmojo3746

    4 жыл бұрын

    @@ahmedsajalah Podo mas... dadi Trigger ku tenan fiem iki.

  • @warihwiratmojo3746

    @warihwiratmojo3746

    4 жыл бұрын

    @@ere117 iya ma. langsung tak share di grup WA dan pakdhe2 saya yang udah nonton comment "apik banget filemnya" , "trenyuh", dll.

  • @lennyajaa2941
    @lennyajaa29413 жыл бұрын

    Sedih liat sosok mas tri,koq posisinya seperti suami sy,paling sibuk klw ada apa2 paling pertama klw di minta bantuan,tolong beliin ini itu,tolong betulin ini itu ,tenaga dan waktu terkuras begitu pun sy,terkadang berpikir knp orang tua / saudara hanya liat pangkat / harta nya yg miskin yh jdi kacung jdi babu di suruh ini itu sdngkn si kaya cm diam duduk main hp tnp peduli kita sdng sibuk mondar-mandir, tpi Alhamdulillah suami sy sllu mengingat kan kita tdk pny harta setidaknya kita puny tenaga, ikhlas jalani insyaallah balasan nya nnti di akhirat..terkadang minder klw ada acara kumpul2 krna dri yg mereka bicarakan saja sdh beda kelas nya..

  • @yogikagustian4518

    @yogikagustian4518

    3 жыл бұрын

    Betoll

  • @episiti279

    @episiti279

    3 жыл бұрын

    Betul banget.. 😢 Aamiin 🤲🤲

  • @umamshofyul5229

    @umamshofyul5229

    3 жыл бұрын

    Gpp mbak.. justru suami mbak yg seperti itu sgt penting buat dibanggakan... Tetep semangat yah :)

  • @nisfianinasabina4415

    @nisfianinasabina4415

    3 жыл бұрын

    Betul mba 😞😞😞

  • @haschnl2058

    @haschnl2058

    3 жыл бұрын

    Insyaalloh berkah buat mba dan suami dalam mengurusi ibu/ibu mertua,....aamiin

  • @peingcilacap9388
    @peingcilacap9388 Жыл бұрын

    Pesan yg sgt bermakna dari film ini.sdr tri yg terlihat di dunia yg fana ini sgtlah sederhana.tpi dgn tulus dan niat yg iklas untuk ibunya itulah yg akan memuliakan mas tri di kehidupan yg kekal nantinya.

  • @novakurniawanwijayanto3192
    @novakurniawanwijayanto31923 жыл бұрын

    The best banget 21 menit yang mengaduk emosi, banyak pesan yang disampaikan secara simbolik. Dan dibiarkan terbuka, mempersilahkan penonton menginterpretasikan sendiri. Good job Mas, ditunggu karya2 luar biasa lainya😊

  • @jessica-tv6ep
    @jessica-tv6ep4 жыл бұрын

    Di dapur rumah kami, ada sebuah lemari kayu setinggi setengah dada yang menurut saya sudah tua dan usang. Suatu hari, saya akan memotong sayuran di atas talenan yang bagian bawahnya bergerigi dan diletakkan di atas lemari itu. Ibu tiba-tiba datang. Beliau bilang pada saya untuk menggunakan kain tebal di antara talenan yg bergerigi dengan lemari tua itu. Saya bilang tidak perlu, saya tdk akan lama memotong sayur, jadi tidak akan merusak bagian atas lemari tua. Tapi, lalu Ibu saya bilang, "Itu lemari yang dibuat Bapak Aki (Bapaknya Ibu) dengan susahnya, dan Ibu diberi lemari itu sama Bapak Aki. Kasian dulu buatnya susah loh." Ibu lalu pergi, dan saya tergegun. Ternyata ada sebuah memori kuat dalam batin Ibu saya tentang lemari tua di dapur rumah kami. Lemari tua yang selalu mengingatkan Ibu pada kehadiran Almarhum kakek saya.

  • @ViniaRPrima
    @ViniaRPrima4 жыл бұрын

    Mas Tri memaknai pemberian dengan sepenuh hati, tidak hanya sekadar 'ngeyem-ngeyemi' supaya ibunya tidak kepikiran atau masalah angkut mengangkut segera kelar seperti ditonjokan di salah satu dialog. Lemari di rumah saya dibeli setelah Bapak Ibu saya nikah, dan masih dipakai hingga sekarang. Dari dulu digunakan untuk menyimpan kumpulan pakaian, baik punya ibu, punya saya atau adik-adik. Setiap pakaian juga menyiratkan jutaan cerita yang terucap dan tidak. Jadi saksi kehidupan sejak kecil hingga fase menjadi dewasa Ibarat personifikasi, di dalam lemari sendiri, pakaian2 dan beberapa barang yang juga disimpan di dalamnya akan bercengkrama, saling menceritakan pengalaman orang yang memakainya. Bagi pemiliknya sendiri, bisa digunakan untuk flashback, melihat cerita hidup sebelumnya dalam kenangan. Tinggal siapa yang bisa merawat kenangan itu, menghargai dan berdiskusi dengan masa lalu, sebagai bekal pembelajaran masa depan. Dan sosok seperti ini, digambarkan lewat seorang mas Tri... Mas Wregas, terima kasih telah menghadirkan film dengan value yang besar

  • @meihatake2410
    @meihatake24103 жыл бұрын

    Emang. Orang yg biasa", sederhana yg bahkan g punya titel, mereka lebih ngerti, lebih mengayomi, lebih merendah, ikhlas membantu, walau kadang tidak dilihat dan disepelekan. Saya sudah mengamati dikehidupan sehari-hari. Film ini emng bnr terjadi... Orang yg g punya apa" mereka lebih legowo dan mengerti keadaan orang lain, menolong dengan ikhlas. Walau kadang d sepelekan. Doakan saya, supaya saya ttp jdi orang yg rendah hati, walau mempunyai titel... Aamiin...

  • @hyunsukpaws
    @hyunsukpaws2 жыл бұрын

    well this short film is making me sad haha. gue jg sebagai anak bungsu udah mulai ngerasain hal ini. abang2 gue udah pada nikah punya anak, kerja. sedangkan gue masih kuliah udah harus ngurus orang tua gue yang udah lumayan sepuh. sedih kadang mau jalan keluar harus mikir dua kali, soalnya ortu gada yang jagain. apalagi nyokap yang sering jatoh, gada yang ngawasin. abang2 juga kadang bodoamat sama keadaan di rumah dan kebanyakan ngeluh kalo dipanggil2 ortu. jadi ya i hope i can be seikhlas mas tri in this situation sksksk

  • @nofikasa7304
    @nofikasa73043 жыл бұрын

    langsung nangis nonton ini... mas tri ini seperti bapakku waktu masih muda... tp percayalah orang2 seperti inilah yg nanti saat tua untuk tempat saudara lain kembali...

  • @kickkuck4606
    @kickkuck46064 жыл бұрын

    Jowo banget. Ngalah, kalahan, dikalah kalahke ya itu mas tri. Kalau ada lima permen dan saudara tri itu minta ya dikasihkanlah semuanya. Saya yakin tri tidak akan minta. Dia tersenyum bisa berbagi seadanya melihat saudara berebut permen mana, rasa apa. Tri tipikal orang "pelayan" yg siap membantu walau dirinya kekurangan. Selalu ada orang seperti tri ini

  • @YogaAgengPakarti
    @YogaAgengPakarti2 жыл бұрын

    Apa yang saya liat dan dapat dari film pendek ini, yaitu jangan pernah lupa dimana kita berasal, dan jangan pernah kita lupa bagaimana cara merendahkan diri, jangan sampai kita lupa akan nama yang sesungguhnya bukan nama tambahan yang kita dapatkan untuk berubah menjadi sombong dan semena", kita juga bisa liat sendiri di film ini, siapa yang bertahan dan mau merawat orang yang melahirkan dan membesarkan tanpa pamrih ?, siapa yang bertahan di rumah dengan segala kekurangan ?, dan siapa yang masih memiliki hati yang jauh dari sombong karna gelar (kedudukan), ataupun uang yang berlebihan ?, barang siapa yang masih di simpan bahkan bermanfaat ? ....

  • @tegarrajendra5972
    @tegarrajendra59722 жыл бұрын

    Kebahagiaan dunia bisa di cari tapi kebahagiaan orang tua tidak akan terulang untuk kedua kali. Hargai mereka selagi ada.

  • @revaneiska6489
    @revaneiska64893 жыл бұрын

    Dan akhirnya yg berpendidikan tinggi tak menjamin ketinggian derajat manusia dihadapan Allah..anak yg berbakti pd orangtua adlh yg terbaik derajatnya dlm pandangan Allah..

  • @dzharpi1237
    @dzharpi12373 жыл бұрын

    Yg pertama, lemari yg buat selfie, lemari dimanfaatkan di kantor (nama dan nomer masih utuh). Saya pikir malah pertama mau dijual, wong dia telp orang. Yg kedua, lemari dokter perempuan, ditaruh di garasi (ada sepeda) buat tempat buku dan barang lain nya yg tidak digunakan (setidaknya masih bermanfaat) Yg ketiga, lemari yg ada stikernya, di taruh di atas rumah (karena gambar sekitar atap rumahnya sama tingginya, kemungkinan rumahnya tingkat), setidaknya tidak dibuang. Waktu diangkut pintu lemarinya mbuka terus, mungkin rusak lemarinya. Yg keempat dijual, lemari yg ada ukirannya. Karena kemungkinan yg punya penakut, kan pas ketemu lemarinya di takut takutin sama kakaknya kalo dulu buat tempat keris naga Yg kelima, lemari tri, alhamdulilah berguna buat rumah bensin, karena dia blm punya rumah sendiri. Jadi lemarinya bisa buat nyimpen bensin. Praktis, kalo sore ga perlu angkut angkut botol bensin, tinggal dikunci dan digembok 😁

  • @jangantiputipu6684

    @jangantiputipu6684

    3 жыл бұрын

    yg ketiga (lemari no.4) juga dijual bareng barang lainnya, tulisan nama "Drs." nya sobek padahal pas ngangkut bilang jangan sampai sobek (nglethek), buat kenang-kenangan... yah masih ada nomernya lah, yang dijual bareng lemari antik lain malah udah g ada tulisan sama angkanya.. lemarinya mas tri mau di pindahin ke rumah temen karna dipikir serius mau didenda, dan dia masuk ke lemari karna itu barang satu-satunya miliknya sendiri yang bisa dipakai buat bernaung, nyesek karna dia masuk setelah ibunya bilang "kalau sudah punya rumah sendiri"

  • @syifaurrahmah116

    @syifaurrahmah116

    3 жыл бұрын

    @@jangantiputipu6684 astaga ini baru ngeh...

  • @bondanbaihaqi2978

    @bondanbaihaqi2978

    3 жыл бұрын

    @@jangantiputipu6684 mas tri meringkuk masuk lemari itu juga bisa diartikan bahwa mas tri mencoba bernostalgia saat masa kecil dulu. Simak pada menit ke 8:35 bahwa si Sulung mengatakan kebiasaan mas tri kalau sedang main petak umpet.

  • @anakalien6052

    @anakalien6052

    3 жыл бұрын

    @@bondanbaihaqi2978 dan mungkin ingin merasakan memiliki rumash sendiri

  • @_wisnu
    @_wisnu2 жыл бұрын

    Selamat Mas Wregas, Sutradara Terbaik FFI 2021! 👏👏👏👏👏

  • @tutiekpurwanti5810
    @tutiekpurwanti58103 жыл бұрын

    Sebuah karya luar biasa dr seorang anak bangsa. Filosofi Jawa yg sarat dg makna. Pesan mulia yg sangat menyentuh nurani.....Cinta dan kasih sayang ibu ke anak2 nya dan sebaliknya...... Terima kasih sdh memberikan inspirasi bagi generasi masa kini.....

  • @rindasyelli388
    @rindasyelli3883 жыл бұрын

    Selalu ada "Mas Tri" disetiap keluarga. "Lemari" paling berguna tapi jarang diperhatikan (╥﹏╥) semoga kedua kakakku nggak akan ada yang lupa sama ibuk disini (´;︵;`)

  • @nurihaga7541
    @nurihaga75414 жыл бұрын

    Saya yg orang tidak berijasah merasa dpt ilmu yg banyak dari komentar" orang bijak disini.. Film ini magis, saya merasa ikut dihargai. Begitu banyak orang berpendidikan masih lebih mencintai manusia" semacam mas tri, saya merasa terwakili..

  • @sophiaayana1169
    @sophiaayana11693 жыл бұрын

    Baru Nemu semalam film ini... Belasan tahun merantau di Negeri Orang..., sehabis menyimak film ini, diri melangut dalam renungan dalam. ... Namun keadaan keuangan keluarga besar di Tanah Air, Utk saat ini, saya masih harus berjuang di sini dulu... Semoga Allah SWT menerima setiap bentuk ikhtiar bakti kita kepada Orang Tua.... Baik jauh maupun membersamai....

  • @andregusmanto359
    @andregusmanto3593 жыл бұрын

    Pada kenyataan nya mas tri lebih solutif, dalam masalah keluarga, dibanding yg lain, dan anak terhebat pun akan selalu membutuhkan orang tua, So guys berbaktilah selagi masih bisa. Dan jangan sok hebat yaa..

  • @ridooetoro812
    @ridooetoro8124 жыл бұрын

    Trenyuh .... menjadi anak yang berbakti kepada orangtua itu ternyata tak perlu dengan ilmu setingkat sarjana .. cukup dengan "kerendahan hati" .. "membersamai" .. "melayani setulus-hati" .. juga sendhiko dhawuh dumateng sedanten pesan dan dhawuh .. karena sejatinya ibu adalah sosok yang mempertaruhkan antara HIDUP ATAU MATI" saat melahirkan putra putrinya dahulu .... apik iki ..

  • @zulkarnainyanizar5564

    @zulkarnainyanizar5564

    3 жыл бұрын

    Nggeruss😭

  • @noviawulandari3049
    @noviawulandari30494 жыл бұрын

    Terimakasih mas wregas telah membuat film ini, film ini mengingatkan saya pada ibuk saya. Di mata saya ibuk hidup sebagai mas tri. Ibuk anak ke dua dari 4 bersaudara semua sodarinya merantau ke jakarta, cuma ibuk yang tinggal di desa bersama mbak buyut. Dulu ibu pernah ingin merantau tapi dilarang simbah. Jadi kami sekeluarga, saya bapak ibuk adik, tinggal di rumah simbah. Ibuk hidup pas pasan, berganti2 barang jualan, mulai dari jual singkong, bawang merah, slodok(makanan dari ubi), dan lain2. Di banding dengan sodaranya hidup ibuk yg paling keras. Tapi ketika lebaran tiba ketika keluarga besar berkumpul ibuk yg sering tersisih karena dianggap orang tidak punya, semua itu membuat saya muak dengan yg namanya derajat ataupun harta, membuat saya ingin hidup sederhana. Ibuk saya begitu sabar dan nriman. Hingga Tuhan memberi ibuk kesempatan untuk menemani kedua mbah buyut hingga meninggal, dan saat kedua orang tuanya (kakek dan nenek saya) meninggal ibuk jg ada untuk menemani hingga nafas terakhir. Sekarang saya kerja di tanah rantau dekat jakarta dan yg saya rasakan adalah kejemuan kenapa orang2 berbondong2 kesini, padahal saya lebih suka tinggal di desa, dimana ketenangan jiwa mudah didapat. Saya ingin punya jiwa yg iklas seperti mas tri.

  • @dianagendut4722
    @dianagendut47229 ай бұрын

    Apa sih arti membahagiakan orang tua? Sejati nya, membhagiakan orang tua itu, saat kita ada di waktu senja nya dengan tulus dan ikhlas..

  • @rahmaniahkamida8450
    @rahmaniahkamida84503 жыл бұрын

    Tidak akan merugi. Anak yg berbakti kepada orang tuanya ... Saya salut Mas Tri, sy jg akan milih berbakti pada orang tua ... Tdk apa2 hidup seadanya, asal bisa membersamai orang tua di hari senjanya ... Dan bisa menghidupi beliau, membahagiakan beliau ...

  • @CakIpho
    @CakIpho3 жыл бұрын

    Ibu tau 4 anaknya sukses, namun ada 1 yg kurang sukses secara materi (Tri). Mungkin, di usia senjanya, ibu ingin ke-4 anak yang lain ikut membantu Tri secara materi. Kodenya adalah "lemari ini harus kalian bawa ke rumah masing-masing kalau tidak kena denda" padahal jelas Tri tidak punya rumah sendiri. Sayangnya, 4 anak yang lain cuma bisa bertanya saja ke Tri tanpa membantu secara nyata. ------ Atau plot-twistnya adalah: ibu ini ingin mewariskan rumah tempat dia tinggal pada Tri namun segan dengan 4 anaknya yang lain. Membagi lemari ini jadi kode sekaligus afirmasi bersama bahwa hanya Tri lebih membutuhkan rumah ibu tersebut, ketimbang anak anak yg lain.

  • @laviniadenise1128

    @laviniadenise1128

    3 жыл бұрын

    Harusnya ada peraturan “hanya anak yang merawat orang tua di masa tua lah yang boleh dapat bagian warisan paling banyak” karena merawat ortu itu perlu banyak kesabaran dan pengorbanan.. Anak yg sukses merantau dan gak ikut susahnya ngurus ortu sakit-sakitan, cukup iyain aja 👍🏻

  • @tarmiandfamily1530

    @tarmiandfamily1530

    3 жыл бұрын

    Tapi kok ibunya bilang udah ga usah dititipin. Nanti aja kalo kamu udah punya rumah gitu ya

  • @CakIpho

    @CakIpho

    3 жыл бұрын

    @@tarmiandfamily1530 setuju. tapi coba perhatikan expresi wajah si ibu, dia kayak merasa kecewa entah sama siapa. menurut saya, si ibu itu tau bahwa Tri tidak kerja jauh dari rumah (mengejar sukses) karena Tri menjaga ibu.

  • @jooneunhye92

    @jooneunhye92

    3 жыл бұрын

    @@tarmiandfamily1530 mnrt saya smp nnti ibu'y ngk ada otomatis itu jd rumah'y sndri

  • @heri4313

    @heri4313

    3 жыл бұрын

    @@jooneunhye92 wah kalau ini sih deep banget

  • @alyalarasati8926
    @alyalarasati89263 жыл бұрын

    langsung mewek pas scene mas tri lari2 nyari bensin, abis itu malah ditinggalin sodara2nya. :(((

  • @rihhadatulaisy2128

    @rihhadatulaisy2128

    3 жыл бұрын

    Samaaa

  • @WSM21

    @WSM21

    3 жыл бұрын

    Tipikal sodara kaya, ya begitu. Nggak menghargai yang di bawah.

  • @habilyudiastara2584

    @habilyudiastara2584

    3 жыл бұрын

    Iyo I forget u purposely idiot I you I hopefully 👆 and

  • @tamaramadhani9203
    @tamaramadhani92032 жыл бұрын

    Bagi yg masih mempunyai rumah di kampung, tengoklah dan sempatkan bertemu dengan orang tua kita. Bagi yg harus "mengalah" dengan keadaan seperti mas tri, bersyukurlah kita telah memberikan usaha terbaik untuk membalas pengorbanan orang tua yg tiada akan bisa kita balas sepanjang hidup. Salam dari anak yg insyaallah akan berusaha untuk selalu dekaf dengan orang tuanya. Amiiin

  • @ernaherlina8014
    @ernaherlina80143 жыл бұрын

    Ini potret hidup keluargaku. Adikku yg anak tengah adalah satu2nya yg hanya Lulus D3 universitas swasta (sebelumnya DO dari kuliah S1 Salah satu PTN terbaik Indonesia karena stress). Cari kerjaan kesana kemari gak dapat, sekarang dia jualan Bensin eceran, pulsa telpon dan bantu orangtua urus rumah. Tapi kami (kakak2 dan adik2nya) tidak pernah memandang dia rendah. Di mataku yg anak sulung, dia adik yg istimewa, Karena dia yg selalu Ada membantu Bapak dan ibu saat kami yg lain sibuk di rantau dengan pekerjaan Kami masing2.

  • @mbahdanarayguna6559

    @mbahdanarayguna6559

    9 ай бұрын

    Mirip kisah hidupku. adikku yg merawat bapak ibu hingga wafat. tak memikirkan dirinya sendiri semua demi orang tua. aku sulun dan adik2ku yang lain tinggal jauh dari ortu. bersyukur kami tetap rukun kakak adik berenam orang sehat saampai sekarang.

  • @aprilianafajarastuti5030
    @aprilianafajarastuti50303 жыл бұрын

    Ayahku 6 bersaudara, dan ke lima saudaranya hidup berkecukupan, kecuali Ayahku. Ayahkupun menerima warisan yang paling sedikit dari lainya. Tetapi Ayahkulah yang merawat ibunya sampai akhir hayatnya. Gak tahu kenapa jadi mikir "Harta memalingkan kita dari suatu yang lebih berharga, yaitu orang tua" Apakah harus selalu si miskin yang pada akhirnya merawat orang tuanya? Apakah si kaya sesibuk itu, hingga tidak mampu merawat orang tuanya? May be yes, may be no,,,,, tetapi film ini benar2 ada di kehidupan nyata. 👏👏👏👏👏👏👏👏👏👏👏👏👏 Ternyata lemari pak Tri lebih bisa bermanfaat.

  • @Pineapples-vg7nn

    @Pineapples-vg7nn

    3 жыл бұрын

    Mas Tri sosok bapakku, yg rela berkorban demi adik2nya. Bapak sering mendapat cibiran, karna bapak paling gagal di Antara saudara2nya. Tapi beliau laki2 terbaik.

  • @billyblues4340

    @billyblues4340

    3 жыл бұрын

    Sama kak Alm.ayah ku juga 6 bersaudara ayah ku anak terakhir.kehidupan alm.ayah ku gak seberuntung kakak nya . Bahkan Alm.tidak mendapatkan warisan dari ibu nya. Tapi Alm.tetap happy dan selalu bekerja keras untuk anak² nya . Kangen ayah 😭😭😭

  • @gemintangzikiralhanan4956

    @gemintangzikiralhanan4956

    3 жыл бұрын

    Alloh maha baik klo dikasih bnyk harta maka akan dihitung pengorbananya selama ini berdasarkan harta yg diberi. (Org akan berfikir iyalah dia yg plg banyak dpt harta warisan wajar krn dia yg mengurus) seakan" mengurus org tua bisa dibayar dgn harta pdhl semua pengorbanan tdk bisa terbalas dgn itu semua. Alloh juga meguji ketulusan apakah ttp ikhlas walaupun trnyta tdk mndptkan Lbh besar dr org lain.

  • @ekosistemjember8527

    @ekosistemjember8527

    3 жыл бұрын

    sabar,harta bukan tolok ukur derajat kemanusiaan seseorang,tapi budi pekerti adalah cahaya insani. banggakan kebaikan dalam hatimu dan perilaku.. 🙂

  • @mahfudhohulinnuha8486

    @mahfudhohulinnuha8486

    3 жыл бұрын

    Saya setuju dengan pendapat mbak Aprillia. Namun jika boleh, Saya ingin mengomentari tanpa bermaksud membandingkan. "Apakah harus selalu si miskin yang merawat orang tuanya?" Tidak juga. Saya kenal seorang mbah (kakek) 88 tahun, dan dirawat oleh anaknya yang seorang bidan, yang buka Praktik di rumah. Dari 6 anaknya, 4 dari mereka tinggal Tak jauh dari rumah Mbah saya, bergantian merawat/mengunjungi. cucu(dari yang masih SMP maupun yg sudah menikah) dan mantunya(dari cucu) ikut merawat. Bahkan cicit (SD) sudah paham kebutuhan si Mbah. 2 anak si mbah lainnya, datang berkunjung ±1bulan sekali dan mengajak si mbah jalan2 (saat blm corona). Dan jika si mbah berkenan, akan diajak ke tempat 2 anak lainnya di luar kota, untuk menginap beberapa Hari/minggu, tergantung keinginan si Mbah. Yang ingin Saya sampaikan adalah, meski kita sukses (dalam artian bekecukupan dan memiliki kesibukan). Kita pun tetap bisa berbakti dengan mengurus orang tua kita. Apalagi jika dilakukan bersama sama dengan keluarga yang lain. Tidak terasa berat sama sekali. (Meski ini pun bisa tergantung keadaan keluarga masing2, yang pastinya berbeda) Oiya, kebetulan si Mbah ini kakek Saya ^^ Mohon maaf bila Ada salah kata.

  • @midorima4829
    @midorima48293 жыл бұрын

    "Terlalu fokus mengejar sesuatu sampai lupa mengasihi orangtua" Lagi dilema mau kerja dikota dengan gajih besar atau didesa asal dengan gajih yah sebulan untung digajih,tp Deket sama orangtua. Tapi kudapat jawabannya sekarang.lagi pula aku percaya,ketika kita membahagiakan orang tua rezekinya juga dipermudah. Rezeki bukan berupa uang saja bisa saja kebahagiaan lain

  • @rendramahendra

    @rendramahendra

    3 жыл бұрын

    Tri disini bukan asal deket orang tua sih, lebih tepatnya ngejaga ibu yg udh berumur, menurut gw mending obrolin sm ortu dlu biar lebih mateng, rejeki bisa apa aja darimana aja, makin banyak makin bisa bantu orang lain kn

  • @rozaqdong1073

    @rozaqdong1073

    3 жыл бұрын

    Semoga diberi kemudahan dalam mendapatkan rezeki dan diberikan kesehatan selalu buat orang tuanya. Sayapun sekarang lg menjalani kaya mba'e..

  • @fgiyantoro_45

    @fgiyantoro_45

    3 жыл бұрын

    Like netes air mata 👍

  • @midorima4829

    @midorima4829

    3 жыл бұрын

    @@rendramahendra aku cuma 2 bersaudara,sma abangku yg juga kerja,ya dia gak bnyak bisa perhatian sm orgtua,krna sbuk dluar. Alhamdulillah pnghsilan orgtuaku sangat cukup buat kami makan dan kdhidupan Shri2.aku pngen krja dluar kota dgn gajih bsar krna pngen berdikari tnpa uang orgtua lg sblm nikah nnti,bukn krn kesulitan ekonomi kok.Kalo ibu bapaku jelas memberi kebebasan memilih buat aku kerja dmna.mereka sangt pegertian.aku milih didesa ya setidaknya nnti aku bisa gntian abangku jagain orgtua,apalg umur gk ada yg tau,

  • @midorima4829

    @midorima4829

    3 жыл бұрын

    @@rozaqdong1073 amiiiinn mas. Semoga orangtua mas juga selalu diberi kesehatan dan panjang umur begitu juga masnya. Rezeki uang bisa dicri meskipun sulit,tp waktu biar sbjuang apapun tdk akan bs berputar.jd manfaatkan wktu yg ad buat mnjga orgtua

  • @jagadinara6022
    @jagadinara60223 жыл бұрын

    Mas Tri orang yg sangat nrimo dan ikhlas. Meskipun secara materiil kurang jika dibandingkan dengan saudara2nya, tetapi kemuliaannya dalam merawat dan menemani ibunya yg semakin sepuh, menunjukkan bahwa dialah sesungguhnya yang paling "kaya". Di menit 11:28 saat Antok menanyakan apa kegiatan Mas Tri selama ini, menurut saya menunjukkan kurang pedulinya saudara2nya terhadap mas Tri. Mungkin seperti inilah yang terjadi di sebagian kecil masyarakat kita. Saat semua sudah berkeluarga dan sibuk dengan keadaan masing2, kita lupa menanyakan kabar kepada keluarga/saudara2 kita. Darah lebih kental dari air. Semoga kita tetap dapat menjalin silaturrahim dengan keluarga kita. Karena jika kita mengingat masa2 kecil kita, saat menghabiskan waktu untuk bermain bersama, dan ternyata sekarang sdh memiliki keluarga masing2, intensitas pertemuan juga terbatas, membuat saya pribadi dan mungkin dulur2 semua disini merasa sedih. Apalagi jika melihat orang tua kita yg semakin sepuh. Sepertinya baru kemarin mereka mengajari banyak hal kepada kita. Semoga Allah SWT berikan kebahagiaan dunia akhirat kepada orang tua kita. Aamiin

  • @UlyaRidhaMafazah26
    @UlyaRidhaMafazah263 жыл бұрын

    Baru nonton film ini, dan jadi makin berarti buat aku yang sedang mengurus ibu, bagi anak yang sudah dewasa bukan keputusan yang mudah untuk mengurus orang tua seperti mas "Tri" tadi. Terlihat seperti menjadi beban untuk ibunya, di lain sisi jika tidak ada mas Tri si ibu benar benar hidup sendiri. Alhamdulillah kita masih di beri waktu untuk mengurus orang tua kita. Film yang sangat menginspirasi 👏❤

  • @rahmatharunharahap703
    @rahmatharunharahap7034 жыл бұрын

    Film pendek yang menyiratkan makna yang dalam.. keren kreator nya :) .... Plot twist banget.. ga nyangka lemari kakak dan Abang mas tri nya nya ditempatkan di tempat yang bukan semestinya.. tidak sesuai dengan pesan ibunya... Ini bisa jadi menjadi sarkasme kepada orang-orang yang sudah berpendidikan tinggi namun lupa akan kulitnya.. berbeda dengan mas tri yang menjaga lemari nya baik-baik dan sebagai tempat untuk mencari kehidupan.

Келесі