Ucapan Idul Fitri 1442 H LDTQN Suryalaya Kabupaten Cianjur

Puasa adalah jihad bagi para pengabdi,
Berjibaku melawan nafsu dalam diri yang kadang tak terkendali.
Berharap menjadi syuhada dikehidupan yang abadi.
Genggam eratlah tali sang pengendali, agar hati senantiasa suci.
Dengan dzikir jahar dan dzikir khofi kita menempa diri, hingga menghujam kedalam sanubari.
Agar menjadi baik akhlak dan budi pekerti, sehingga bermanfaat bagi diri serta seisi bumi.
Hingga jadi pemenang dikehidupan yang pasti mati.
Pemenang Kehidupan adalah
Orang yang tetap sejuk di tempat yang panas
Orang yang tetap manis di tempat yang pahit
Orang yang tetap merasa kecil meskipun telah menjadi orang besar
Orang yang tetap tenang di tengah badai yang paling hebat
Serta tetap mengandalkan Allah Swt dalam segala perkara.
Mari kita terus belajar
Dari air kita belajar ketenangan
Dari batu kita belajar ketegaran
Dari tanah kita belajar kehidupan
Dari kupu-kupu kita belajar mengubah diri
Dari padi kita belajar rendah hati
Melihat ke atas, memperoleh semangat untuk maju
Melihat ke bawah, bersyukur atas semua yang ada
Melihat ke samping, semangat kebersamaan
Melihat ke belakang, sebagai cermin dari pengalaman
Melihat ke dalam, agar dapat menginstrospeksi diri
Melihat ke depan, Berupaya untuk menjadi lebih baik
Satu bulan sudah kita telah menjalankan ibadah puasa di bulan Ramadhan
Bulan yang penuh dengan limpahan keberkahan dan kemuliaan.
Bulan yang penuh ampunan atas segala khilaf dan dosa.
Mewakili segenap jajaran pengurus LTQN Pondok Pesantren Suryalaya Kabupaten Cianjur,
Saya mengucapkan,
Selamat Hari Raya Idul Fitri 1442 H
Taqabbalallahu Minna Wa Minkum
Mohon Maaf Lahir dan Batin
Semoga kita termasuk orang
yang menjadi pemenang kehidupan,

Пікірлер: 5

  • @elanurlaelahayati7243
    @elanurlaelahayati72433 жыл бұрын

    Aamiin

  • @sabilalia4831
    @sabilalia48313 жыл бұрын

    👍👍👍

  • @yayamydeya4130
    @yayamydeya41302 жыл бұрын

    Asalamualaikum pangersa 😭🙏🏻

  • @user-nl7zt9ll5r
    @user-nl7zt9ll5r3 жыл бұрын

    😭😭😭

  • @andiaziz5468
    @andiaziz54683 жыл бұрын

    ☹️