Tanaka Waterfall

Ingin menikmati indahnya beragam ornamen khas Jepang? Tak perlu jauh-jauh terbang ke Negeri Matahari Terbit! Cukup datang ke destinasi wisata Umbulan Tanaka Waterfall di Dusun Arjomulyo, Desa Bangelan, Kecamatan Wonosari, Kabupaten Malang.
Pada obyek wisata ini, membentang sungai dan anak sungai yang bermuara ke bendungan Karangkates. Di aliran sungai sepanjang 400 meter itulah, suasana ala Jepang benar-benar begitu terasa. Pengunjung bakal disuguhi keeksotisan tiga jembatan penyeberangan dengan corak khas negeri Sakura itu.
Nuansa Nippon makin terasa dengan deretan lampion, umbul-umbul, hingga hiasan bunga sakura buatan di sepanjang aliran sungai selebar 6 meter tersebut. Pengunjung juga bisa mencoba sensasi river tubing dengan ban.

Пікірлер: 4

  • @SugengAnjay-oe7lv
    @SugengAnjay-oe7lv21 күн бұрын

    Tanaka itu nama orang jepang,kok ada di daerah malang ya!???😇🤝👍🙏

  • @kopajavlog

    @kopajavlog

    21 күн бұрын

    Mungkin terinspirasi dengan orang jepang sehingga di kasih nama Tanaka soalnya konsep nya juga kejepang2 an 😁🙏

  • @anitasari3918
    @anitasari3918Ай бұрын

    Bang klu mau naik kereta turun stasiun mana

  • @kopajavlog

    @kopajavlog

    Ай бұрын

    Bisa turun stasiun Kepanjen kak biar lebih dekat dengan lokasi Tanaka waterfall