Resep Lumpia Udang Kulit Tahu Ala Gacoan | WEEKEND DISH

Ойын-сауық

Hai foodies, di weekend dish kali ini. Kita akan kasih kalian resep makanan asin yang biasanya ada di restoran mie yang hits banget dan restoran dimsum. Yaitu Lumpia Udang Kulit Tahu, ternyata lumpia yang satu ini bisa banget kita bikin di rumah loh foodies. Selain bahan-bahannya mudah ditemukan, pembuatannya juga gak sulit loh. Ini dia bahan-bahan dan langkah pembuatannya…
BAHAN-BAHAN :
500 gram Udang Giling
300 gram Ayam Giling
Kulit Tahu
1 buah Wortel
2 siung Bawang Putih
2 butir Putih Telur
1 sdm Saos Tiram
1 sdm Tepung Tapioka
2 sdt Kaldu Jamur
½ sdm Gula Pasir
1 sdt Garam
LANGKAH PEMBUATAN :
1. Masukkan 300 gram ayam giling, dan 500 gram udang giling. Tambahkan 1 sdt garam, 2 sdt kaldu jamur, dan 1/2 sdm gula pasir. Lalu aduk semua bahan hingga tercampur rata.
2. Jika sudah tercampur rata, tambahkan 1 sdm bawang putih yang sudah dicincang, dan 3 sdm wortel yang sudah di potong kecil-kecil. Aduk kembali hingga bahan tercampur rata.
3. Jika sudah tambahkan 1 sdm saos tiram, 1 sdm minyak wijen, dan 1/2 sdm lada putih. Aduk sebentar, lalu tambahkan 1 sdm tepung tapioca. Lalu aduk kembali.
4. Selanjutnya tambahkan 2 butir putih telur. Aduk kembali hingga semua bahan benar-benar tercampur rata dan teksturnya moist.
5. Masukkan adonan lumpia ke dalam kulit tahu, lipat hingga semua adonan tertutup kulit tahu.
6. Selanjutnya masukkan lumpia ke dalam alat pengukus, lalu kukus pangsitnya selama 15 menit.
7. Jika sudah matang, goreng lumpia di minyak yang sudah panas. Goreng hingga warnanya berubah menjadi golden brown. Angkat dan tiriskan lumpia yang sudah matang.
8. Sajikan lumpia di atas piring dan tambahkan saos sambal sebagai cocolannya, supaya rasanya semakin nikmat ya foodies!
----------------------------------------------
Weekend Dish memberikan berbagai macam tutorial cara-cara membuat makanan dan minuman yang simple tapi mantap. Yang tentunya bisa menemani Smart Viewers semua dalam mencari inspirasi ide masakan saat weekend.
Smart Viewers, dapetin semua tutorial efektif dan menarik di Weekend Dish setiap Sabtu, pukul 10.00 WIB
----------------------------------------------
Watch our broadcast in www.binus.tv
Follow our Twitter / binustv
Follow our Instagram at / binustv
Follow our TikTok at / binustv
Like our Facebook / binustvofficial
#WeekendDish #lumpia #reseplumpia #tahu#resepmakanan ##reseprumahan #gacoan #resepmudah #makananviral #iamsmartviewers #resep #masakan #ASMR #reseptiktok #tiktok #digitalcontentcreator #contentcreator

Пікірлер: 1

  • @Naufal46.
    @Naufal46.2 күн бұрын

    Kesukaan anak2 kalo.ke gacoan, mau coba bikin ah

Келесі