Raffi Ahmad akan Beri Hadiah Kapal Baru untuk Pak Aco Usai Viral Bertarung di Laut Selamatkan Anak

Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru.
BANJARMASINPOST.CO.ID - Inilah sosok Pak Aco, nelayan yang viral usai menyelamatkan anaknya ketika terombang-ambing di laut. Sungguh heroik aksi Pak Aco, bertarung tiga jam di tengah laut sembari melindungi dua anaknya. Foto dan video momen saat Pak Aco berusaha menyelamatkan anaknya viral hingga Raffi Ahmad pun memberinya hadiah.
Terlihat seorang pria sekaligus ayah terombang-ambing di lautan sambil memeluk anaknya dengan satu tangan, sedangkan tangan lainnya memegang ujung perahu yang sudah terbalik. Di ujung perahu yang terbalik itu, terdapat seorang anak laki-laki lainnya yang mengenakan celana kuning.
Peristiwa ini terjadi perairan Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT).
Kabid Humas Polda Nusa Tenggara Timur Kombes Pol Ariasandy mengonfirmasi kejadian tersebut.
Ia menerangkan, foto yang viral di media sosial X itu menangkap momen kecelakaan laut yang menimpa kapal nelayan di Perairan Selat Lintah, Kabupaten Manggarai Barat pada Ahad atau Minggu (30/6/2024) pukul 12.10 Wita.
Kapal nelayan jenis pukat berwarna putih itu tenggelam setelah dihantam gelombang tinggi dan angin kencang. Kapal nelayan itu mengangkut 4 penumpang, yaitu Aco (38), Ucok (23), Rahman (11), dan Rahim (6).
Ariasandy mengatakan, kapal nelayan jenis pukat itu semula berlayar dengan rute pantai Gorontalo menuju perairan bintang untuk mencari ikan pada Minggu (30/6/2024). Setelah 40 menit berlayar, kapal yang mereka tumpangi dihantam ombak tinggi disertai angin kencang hingga terbalik dan tenggelam.
Ariasandy memastikan, tidak ada korban dalam insiden kecelakaan laut itu. Ia menuturkan, pada saat kejadian, terdapat speed boat AR Sea Zaydan yang melintas dan membantu keempat korban.
Kini Aco kehilangan mata pencariannya sebagai nelayan setelah perahunya dihantam ombak. Ia tidak punya perahu setelah hampir tenggelam bersama dua anak dan iparnya. Aco yang merupakan seorang nelayan datang ke acara 'FYP' di TRANS7 untuk menceritakan pengalaman yang tak akan ia lupakan seumur hidup.
Namun Aco dan istrinya merasa sedih lantaran perahu sebagai alatnya mencari nafkah kini rusak berat. Aco mengaku, harga perahu dan mesin-mesin yang ia punya seharga kurang lebih Rp 70 jutaan.
Namun tangis Aco berubah menjadi senyuman setelah presenter Raffi Ahmad mengaku ingin memberikan perahu yang baru. Raffi Ahmad bahkan tampak tak mempermasalahkan harganya.
Ia serius ingin memberikan perahu baru kepada Aco agar kembali bisa bekerja. Tak hanya membelikan, Raffi Ahmad juga siap mengatur semuanya, sehingga langsung bisa dipakai Aco untuk bekerja. (BangkaPos.com)
#raffiahmad #kapalkaram #nelayan
Program: News Update
Host: Ghaida Zahira
Editor: Fahrizal Rhamadhan

Пікірлер: 7

  • @santisusanti2036
    @santisusanti203621 күн бұрын

    Selalu ada hikmah dibalik musibah bapak aco dan kluarga jadi bisa ktemu lngsung dan di beri bantuan oleh Rafi Ahmad,,

  • @hermanpilang2695
    @hermanpilang26953 күн бұрын

    Trima kasih pak Rafi Ahmad yg tlh menolong dia dan membelikan perahu lagi,,saya doa kn smga saja Rafi Ahmad sing mendapatkan balasan dari Alloh SWT,,amin ya Alloh robbal alamin

  • @FandiSaja-tu8op
    @FandiSaja-tu8op24 күн бұрын

    Rafi achamd lancar selalu

  • @yayanzustendy7593
    @yayanzustendy759322 күн бұрын

    Rans ia the best 👍

  • @LaurensiusKalo
    @LaurensiusKalo18 күн бұрын

    Trimaksh kpda pbk rafi Ahmat tlh membatu pak aco stera keluarga nya

  • @user-gc9if5oh4y
    @user-gc9if5oh4y20 күн бұрын

    Ntb menyimak, moga penolong sehat selalu. Aamiin

  • @Nandi-ws1mn
    @Nandi-ws1mn11 күн бұрын

    Sangat baik hati

Келесі