Miniatur Tuhan!!! Perempuan adalah gambaran wajah Tuhan yang tersembunyi

Puisi untuk perempuan dengan Judul "Miniatur Tuhan" untuk membebaskan perempuan dari budaya patriarki.
[M i n i a t u r T u h a n]
Bagaimana bisa menjadi aku?
Diperlakukan sebagai ciptaan nomor dua,
Dipandang hanya sebatas pemuas birahi kemudian dihempas bersama debu menjadi tanah.
Berabad-abad lamanya dibungkam hingga setia pada diam.
Berabad-abad lamanya bertaut dalam luka,
diperbudak dan terus dipaksa memproduksi cinta.
Aku adalah yang kau tampar bila pitam tak sanggup kau kuasai.
Aku adalah sahabat pilu,
menangis bersama gelap menunggu terang.
Aku.
Aku adalah yang kau sebut perempuan.
Sedikit menyerupai sang pencipta, perempuan adalah gambaran wajah Tuhan yang tersembunyi.
Yang membelah raga untuk kehidupan,
Menyulam luka menjadi mahkota.
Melahirkan, merawat dan memelihara,
Cinta perempuan bak bintang-bintang jatuh kepadanya dititipkan banyak asa.
Tolong.
Tolong jangan sakiti aku.
Buka matamu.
Adakah sedikit cinta di hatimu?
Tolong jangan sakiti aku lagi.
Bantu aku jadilah tabib,
sembuhkan luka yang telah menjadi arca.
Bersediakah engkau?
Raihlah tanganku, bangkitkan aku dari lumpur penghakiman.
Bersediakah engkau?
Temani aku menapaki jalan panjang menuju cita.
Aku perempuan,
Untukmu dan dunia
Aku mencintaimu sangat,
Karena dari rahimkulah menjadikan tiada menjadi ada.
Penyair Jalanan
[Rovin Bou]
#HariKartini, #HariPerempuan, #EmansipasiPerempuan, #PuisiuntukPerempuan, #PuisiCinta, #PuisiSesih, #Patriarki, #Emansipasi, #PuisiViral, #PuisiIndonesia #PenyairJalanan, #Sajak, #Syair, #Penyair, #SujiwoTejo, #SapardiDjokoDamono, #ChairulAnwar, #Ekopoceratu,

Пікірлер: 11

  • @fridahanjalika3672
    @fridahanjalika36723 жыл бұрын

    Keren Kaka, Semangat tross✊💪🌹

  • @nhonsypetra95
    @nhonsypetra953 жыл бұрын

    Luar biasa Bung👍🔥

  • @Balitopik

    @Balitopik

    3 жыл бұрын

    Terima kasih Bung

  • @musiktimur133
    @musiktimur1333 жыл бұрын

    Teruslah berkarya salam sehat

  • @Balitopik

    @Balitopik

    3 жыл бұрын

    Terima kasih Mo atas dukungannya.

  • @vennysita1370
    @vennysita13703 жыл бұрын

    Gagah

  • @Balitopik

    @Balitopik

    3 жыл бұрын

    Terima kasih

  • @endangbungabunga4731
    @endangbungabunga47313 жыл бұрын

    Kerennn buatin satu puisi donk pengen baca puisi 😁

  • @Balitopik

    @Balitopik

    3 жыл бұрын

    Siap kak

  • @coffeeboy3092
    @coffeeboy30923 жыл бұрын

    👩🏼‍🦳 Kartini 🗣💪🏾

  • @Balitopik
    @Balitopik3 жыл бұрын

    M i n i a t u r T u h a n Bagaimana bisa menjadi aku? Diperlakukan sebagai ciptaan nomor dua, Dipandang hanya sebatas pemuas birahi kemudian dihempas bersama debu menjadi tanah. Berabad-abad lamanya dibungkam hingga setia pada diam. Berabad-abad lamanya bertaut dalam luka, diperbudak dan terus dipaksa memproduksi cinta. Aku adalah yang kau tampar bila pitam tak sanggup kau kuasai. Aku adalah sahabat pilu, menangis bersama gelap menunggu terang. Aku. Aku adalah yang kau sebut perempuan. Sedikit menyerupai sang pencipta, perempuan adalah gambaran wajah Tuhan yang tersembunyi. Yang membelah raga untuk kehidupan, Menyulam luka menjadi mahkota. Melahirkan, merawat dan memelihara, Cinta perempuan bak bintang-bintang jatuh kepadanya dititipkan banyak asa. Tolong. Tolong jangan sakiti aku. Buka matamu. Adakah sedikit cinta di hatimu? Tolong jangan sakiti aku lagi. Bantu aku jadilah tabib, sembuhkan luka yang telah menjadi arca. Bersediakah engkau? Raihlah tanganku, bangkitkan aku dari lumpur penghakiman. Bersediakah engkau? Temani aku menapaki jalan panjang menuju cita. Aku perempuan, Untukmu dan dunia Aku mencintaimu sangat, Karena dari rahimkulah menjadikan tiada menjadi ada. Penyair Jalanan [Rovin Bou]

Келесі