No video

KHATAM QUR'AN Bersama Habibana

#khatamquran #jalsahitsnainmajelisrasulullahsaw bersama #alhabibquraisybaharun
Bagi Allah, membaca Al Quran merupakan ibadah paling utama di bulan Ramadhan yang suci ini, karena dengan senantiasa membaca Al Qur’an, kita mendapatkan banyak kebaikan.
Rasulullah saw bersabda yang artinya :
"Tidak terputus keajaibannya (Al-Qur'an) , tidak lapuk karena banyak diulang.
Bacalah.
Karena Allah akan memberikan pahala bacaan kalian setiap huruf sepuluh kebaikan.
Aku tidak mengatakan alif lam mim satu huruf, tetapi alif satu huruf, lam satu huruf dan mim satu huruf.”
(HR. Al Hakim)
Imam As Syafi’i mengkhatamkan Al Quran 60 kali selama bulan Ramadhan, di luar yang ia baca dalam shalat tarawih.
Imam Abu Hanifah juga melakukan hal yang sama. Sebagian dari orang-orang shalih ada yang khatam setiap pekan dan ada pula yang khatam setiap sepuluh hari.
Pergunakan kesempatan sebaik mungkin untuk mendekatkan diri kepada Allah melalui tilawah Al Quran. Waktu terus berputar dan tidak akan pernah kembali.
Jangan sampai kita menyesal, karena tidak pernah berinteraksi dengan Al Quran, yang pada bulan Ramadhan akan menjadi ladang amal kita yang luar biasa dan mendapatkan keberkahan dari Allah.
-------------------------------------
Sudah juz berapa anda hari ini ?

Пікірлер: 2

  • @MRmediaTVchannel
    @MRmediaTVchannel Жыл бұрын

    Alhamdulillah Yaa Rabb

  • @anggaal-mahdis.pd.i
    @anggaal-mahdis.pd.i Жыл бұрын

    Uhibbukum ya Habiibana....❤🤲🏻🤲🏻😭😭😭😭😭😭